MU Hajar Liverpool di Piala FA, Marcus Rashford Jadi Korban

Striker MU Marcus Rashford meninggalkan lapangan menjelang akhir pertandingan melawan Liverpool di putaran empat Piala FA.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 25 Jan 2021, 20:00 WIB
Diterbitkan 25 Jan 2021, 20:00 WIB
FOTO: Manchester United Depak Liverpool dari Piala FA
Penyerang Manchester United, Marcus Rashford, mencetak gol ke gawang Liverpool pada laga Piala FA di Stadion Old Trafford, Minggu (24/1/2021). MU menang dengan skor 3-2. (Phil Noble/Pool via AP)

Liputan6.com, Manchester - Striker Manchester United Marcus Rashford tampil mengesankan dalam laga melawan Liverpool pada putaran empat Piala FA. Dia mencetak satu gol dan assist untuk membantu MU lolos ke putaran lima.

Rashford berperan dalam gol Mason Greenwood di menit ke-26 untuk membawa MU menyamakan skor 1-1. Di menit ke-48, gol pemain berusia 23 tahun itu membawa Setan Merah berbalik unggul 2-1.

Tapi, jelang laga berakhir, Rashford terpaksa meninggalkan lapangan. Dia digantikan Anthony Martial di menit ke-86.

Rashford terlihat tertatih-tatih di terowongan. Manajer MU Ole Gunnar Solskjaer mengatakan Rashford mengalami masalah di lututnya.

 

Saksikan Video Marcus Rashford di Bawah Ini


Komentar Solskjaer

Manchester United vs Liverpool
Penyerang Manchester United, Marcus Rashford dan bek Liverpool, Rhys Williams melompat saat berebut bola dalam laga putaran keempat Piala FA di Stadion Old Trafford, Senin dinihari WIB (25/1/2021). Manchester United atau MU singkirkan Liverpool usai menang 3-2. (Phil Noble/Pool via AP)

Solskjaer menungkapkan Rashford akan menjalani pemeriksaan lutut setelah mengalami cedera ketika MU mengalahkan Liverpool 3-2. "Semoga saja [semuanya baik-baik saja]," tuturnya usai pertandingan di Old Trafford, Senin (25/1/2021) dini hari WIB, seperti dikutip Metro.

"Lututnya mengganggunya. Jadi besok pemeriksaan dan kita akan melihat di mana kita berada."

 


Puji Rashford

FOTO: Manchester United Depak Liverpool dari Piala FA
Penyerang Manchester United, Marcus Rashford, berlari saat melawan Liverpool pada laga Piala FA di Stadion Old Trafford, Minggu (24/1/2021). MU menang dengan skor 3-2. (Laurence Griffiths/Pool via AP)

Solskjaer pun memuji kinerja Rashford. "Marcus telah bermain di depan, di kanan dan di kiri dan kami merasa jika kami bisa mengalihkan bola lebih awal kami bisa menyerang mereka," kata Solskjaer.

"Karena, Liverpool bertahan lebih tinggi, jadi kami harus cepat menguasai bola. Kami melakukannya dengan baik."

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya