Polri Resmi Keluarkan Izin, BRI Liga 1 Bisa Dimulai 27 Agustus 2021

Polri resmi memberikan izin pelaksanaan BRI Liga 1 2021/2022. Kompetisi bisa dimulai 27 Agustus nanti.

oleh Thomas diperbarui 23 Agu 2021, 17:35 WIB
Diterbitkan 23 Agu 2021, 17:30 WIB
Ilustrasi logo bri liga 1 liputan6
BRI Liga 1 2021/2022 (Liputan6.com/Abdillah)

Liputan6.com, Jakarta- Kerinduan pecinta sepak bola di Indonesia akan bergulirnya liga akan segera berakhir. Polri pada Senin (23/8/2021) resmi mengeluarkan izin pelaksanaan BRI Liga 1 2021/2022.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengumumkan langsung telah menerbitkan izin pelaksanaan BRI Liga 1 dan juga Liga 2 musim 2021/2022. Izin dikeluarkan setelah melakukan penilaian dan evaluasi soal pandemi Covid-19 di Indonesia.

"Setelah melakukan evaluasi PPKM maka kami sepakat untuk memberikan persetujuan terkait dengan perizinan untuk dilaksanakan penyelanggaraan Liga 1 maupun Liga 2. Namun tentunya tetap harus melaksanakan protokol kesehatan yang ketat," kata Listyo dalam jumpa pers di Mabes Polri.

Izin pelaksanaan BRI Liga 1 langsung diserahkan Kapolri kepada Menpora Zainudin Amali yang datang berkunjung ke Mabes Polri pada Senin sore.

Dengan keluarnya izin pelaksanaan maka BRI Liga 1 2021/2022 bisa dilangsungkan sesuai rencana yakni pada 27 Agustus 2021.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Terhenti Lama

Liga 1 - Ilustrasi BRI Liga 1_18 Logo Peserta Liga
Liga 1 - Ilustrasi BRI Liga 1_18 Logo Peserta Liga (Bola.com/Adreanus Titus)

Liga Indonesia sudah terhenti selama satu tahun lebih karena pandemi Covid-19. Liga musim lalu dibatalkan setelah dihentikan pada Maret 2020.

Sebelumnya sempat bergulir turnamen pramusim Piala Menpora 2021 pada April lalu. Namun kemudian dimulainya liga terpaksa ditunda akibat melonjaknya kasus Covid-19 varian delta.

 


Disiarkan Emtek

Pecinta bola dapat menyaksikan seluruh pertandingan BRI Liga 1 2021/2022 melalui berbagai media milik Emtek Group. Mulai dari Indosiar, O Channel, Vidio dan Nex Parabola.

Indosiar rencananya akan menyiarkan 188 pertandingan BRI Liga 1 2021/2022. Sedangkan O Channel akan menayangkan 50 laga. Adapun Vidio akan menyiarkan seluruh 306 laga dimana 68 diantaranya memang hanya bisa disaksikan lewat live streaming.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya