Hasil FP3 MotoGP Amerika: Jack Miller Tercepat, Joan Mir Terpuruk

Jack Miller jadi yang tercepat dan langsung tembus kualifikasi satu di MotoGP Amerika. Sedangkan Joan Mir harus melewati kualifikasi satu.

oleh Defri Saefullah diperbarui 02 Okt 2021, 23:13 WIB
Diterbitkan 02 Okt 2021, 23:13 WIB
Jack Miller
Pembalap Ducati, Jack Miller, Jack Miller menjadi yang tercepat di FP3 MotoGP Amerika . (AFP/Pierre-Philippe Marcou)

Liputan6.com, Jakarta Jack Miller berhasil menjadi yang tercepat pada sesi latihan bebas ketiga atau FP3 MotoGP Amerika yang berlangsung di sirkuit COTA, Sabtu (2/10/2021) malam. Pembalap Ducati Lenovo ini mencatatkan waktu lap tercepat 2 menit 2,923 detik.

Dia ungguli Takaaki Nakagami, Alex Rins dan Marc Marquez dalam perebutan tiket menuju kualifikasi kedua. Miller dan sembilan pembalap teratas lainnya berhasil melaju ke Q2 langsung.

Sedangkan Joan Mir harus melalui kualifikasi satu. Ini setelah dia hanya meraih posisi ke-13 di FP3.

Pembalap Suzuki ini hanya mencatatkan waktu 2 menit 4,494 detik atau terpaut 1,571 detik dari Jack Miller yang jadi yang tercepat. Mir hanya unggul dari Franco Morbidelli dan Valentino Rossi saja.

Simak hasil lengkap FP3 MotoGP Amerika di halaman berikutnya:

 

Hasil FP3

Jack Miller
Pembalap Ducati, Jack Miller saat beraksi di FP2 MotoGP Aragon (AFP)

 

1 Jack Miller AUS Ducati Team (GP21)

2 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V)

3 Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)

4 Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V)

5 Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP21)

6 Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1)

7 Pol Espargaro SPA Repsol Honda (RC213V)

8 Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16)

9 Francesco Bagnaia ITA Ducati Team (GP21)

10 Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP21)

11 Miguel Oliveira POR Red Bull KTM (RC16)

12 Enea Bastianini ITA Avintia Ducati (GP19)

13 Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)

14 Franco Morbidelli ITA Monster Yamaha (YZR-M1)

15 Valentino Rossi ITA Petronas Yamaha (YZR-M1)

16 Iker Lecuona SPA KTM Tech3 (RC16)

17 Luca Marini ITA VR46 Avintia Ducati (GP19)

18 Andrea Dovizioso ITA Petronas Yamaha (YZR-M1)

19 Alex Marquez SPA LCR Honda (RC213V)

20 Aleix Espargaro ITA Aprilia Gresini (RS-GP)

21 Danilo Petrucci ITA KTM Tech3 (RC16)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya