Liputan6.com, Jakarta Chelsea harus pulang dengan tangan hampa dalam lawatannya ke Etihad Stadium. The Blues takluk 0-1 lewat gol Kevin de Bruyne dalam laga melawan Manchester City di Liga Inggris, Sabtu (16/1/2022) malam WIB.
Chelsea yang kehilangan sejumlah pemain kunci dipaksa bermain bertahan oleh Manchester City. Namun solidnya lini belakang Chelsea membuat laga babak pertama berakhir dengan skor 0-0.
Baca Juga
Dominasi Manchester City berlanjut di babak kedua. Penetrasi De Bruyne dari lini tengah diakhirnya dengan melepaskan tendangan keras yang gagal dijangkau kiper Chelsea, Kepa Arrizabalaga.
Advertisement
Man City pun unggul 1-0 sejak menit ke-70. Chelsea berusaha keras membalas namun hingga laga usai tidak ada lagi gol yang tercipta.
Kekalahan ini membuat Chelsea terpaut 13 poin dari Manchester City. The Citizens -julukan Man City- duduk di puncak klasemen dengan 56 poin.
Â
Semprot Lukaku
Usai pertandingan, pelatih Chelsea Thomas Tuchel tak menyembunyikan kekesalannya kepada striker Romelu Lukaku. Ia menyebut, Lukaku tak boleh hanya mau dilayani.
"Terkadang, dia harus ikut melayani. Dia kehilangan banyak bola dan kesempatan besar," kata Tuchel seperti dilansir Express.
"Tentu saja kami ingin melayani dia, tetapi Lukaku adalah bagian dari tim. Penampilan di lini depan pada babak pertama kami seharusnya bisa jauh lebih baik," ujarnya menambahkan.
Advertisement
Hasil Liga Inggris
Sabtu 15 Januari 2022
Brighton Albion 1-1 Crystal Palace
Manchester City 1-0 Chelsea
Newcastle United 1-1 Watford
Norwich City 2-1 Everton
Wolverhampton 3-1 Southampton
Minggu 16 Januari 2022
Aston Villa 2-2 Manchester United
Peringkat
Advertisement