Liputan6.com, Jakarta- Fans Chelsea di seluruh dunia sedang ketar-ketir di penghujung Februari 2022. Pemilik klub Roman Abramovich kabarnya akan terkena sanksi imbas perang Rusia dengan Ukraina.
Seperti diketahui pada Kamis (24/2/2022), Rusia mulai menyerag Ukraina baik lewat darat, laut maupun udara. Perang ini memicu kecaman dunia. Pada hari pertama saja sudah ratusan nyawa melayang.
Sanksi berat akan diberikan kepada Rusia. Dampaknya diperkirakan akan berimbas ke Chelsea. Pasalnya Abramovich merupakan orang Rusia. Terlebih sang konglomerat dikenal dekat dengan Presiden Rusia Vladimir Putin.
Advertisement
Permintaan agar Abramovich masuk dalam daftar sanksi untuk Rusia dari pemerintah Inggris mulai mengemukan. Anggota parlemen Inggris Layla Moran membeberkan daftar 35 orang terkemuka Rusia yang dia yakini asetnya harus dibekukan dan disita. Dalam daftar tersebut terdapat nama Abramovich yang merupakan pemilik Chelsea sejak 2003.
Jika sanksi dijatuhkan maka seluruh aset dari nama-nama yang masuk daftar bakal dibekukan. Namun menurut laporan The Sun masih belum ada tanda-tanda sanksi akan dijatuhkan.
Aman
Andai sanksi akhirnya benar-benar diberikan dan Abramovich termasuk salah satu yang masuk daftar, keuangan Chelsea masih tetap aman setidaknya untuk jangka pendek.
Pakar hukum Inggris juga meyakini Chelsea akan dikesampingkan dalam daftar sanksi jika Abramovich terkena. Pasalnya akan ada dampak signifikan jika Chelsea dibekukan mengingat klub mempekerjaan ratusan orang dan memiliki ratusan ribu pendukung.
Advertisement
Paspor Israel
Walau Abramovich terkena sanksi, Chelsea diperkirakan tetap dapat melanjutkan bisnis, termasuk menerima uang siaran di masa depan dari Liga Premier dan UEFA - dan membayar upah kepada staf.
Abramovich sendiri sudah jarang masuk ke tanah Inggris sejak 2018 ketika Golden Visanya dicabut. Abramovich kini juga sudah memiliki paspor Israel.