Livoli Divisi Utama 2022: Putri Bank Jatim di Pul DD, Putra Berlian Bank Jateng Masuk Pul A

Juara bertahan tim putri Bank Jatim masuk Pul DD berdasarkan hasil undian Livoli Divisi Utama 2022. Pada bagian putra, juara bertahan Berlian Bank Jateng berada di Pul A.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 08 Sep 2022, 23:20 WIB
Diterbitkan 08 Sep 2022, 23:20 WIB
Bank Jatim - Livoli Divisi Utama 2022
Putri Bank Jatim berada di Pul DD berdasarkan hasil undian pembagian grup Livoli Divisi Utama 2022, Kamis, 8 September. Sang juara bertahan satu grup dengan Petrokimia Gresik, Vita Solo, dan TNI AL. (foto: PBVSI)

Liputan6.com, Jakarta - Liga Voli Indonesia atau Livoli Divisi Utama 2022 akan berlangsung 11 Oktober hingga 13 November. Fase grup akan berlangsung di Banyuwangi dan Solo. Sementara final four dan grand final digelar di Magetan.

Seperti diketahui, Livoli Divisi Utama tahun ini berbeda dengan penyelenggaraan event yang sama tahun-tahun sebelumnya. Pada tahun ini, selain Banyuwangi, babak reguler juga berlangsung di Solo.

Di Banyuwangi dijadwalkan akan berlangsung 11-16 Oktober. Sedangkan Solo akan dimainkan 18-23 Oktober. Untuk final four hingga final dijadwalkan berjalan di GOR Kimageti, Magetan, Jatim, 4 hingga 13 November.

Hasil pembagian pul Livoli Divisi Utama yang dilakukan secara virtual, Kamis, 8 September, Bank Jatim berada di Pul DD. Juara bertahan di kelompok putri itu satu grup dengan Petrokimia Gresik, Vita Solo, dan TNI AL.

Pul DD akan berlangsung di GOR Tawangalun, Banyuwangi. Laga Bank Jatim melawan Petrokimia Gresik akan menjadi pertandingan pembuka.

Pada bagian putra, Samator berada di Grup B. Runner up Livoli Divisi Utama 2019 lalu tersebut akan bersaing dengan Pasundan, Yuso Yogyakarta, dan DPUPR Grobogan di Banyuwangi.

Sementara di GOR Sritex Arena Solo, Berlian Bank Jateng tergabung di Pul A. Juara bertahan di kategori putra ini akan bersaing dengan Indomaret, TNI AU, dan Ganevo. Sedangkan di bagian putri, Popsivo Polwan, Wahana Express Grup, Kharisma, dan TNI AU berada pada Pul EE.

 

Ganevo gantikan Mabes TNI

Berlian Bank Jateng - Livoli Divisi Utama 2022
Juara bertahan tim putra Berlian Bank Jateng berada di Pul A berdasarkan hasil undian Livoli Divisi Utama 2022, Kamis, 8 September. Berlian Bank Jateng satu grup dengan Indomaret, TNI AU, dan Ganevo. (foto: PBVSI)

Wakil Ketua III Bidang Kompetisi dan Pertandingan PP. PBVSI Reginald Nelwan mengatakan juara dan runner up Livoli Divisi Utama 2019, baik putra maupun putri, tidak dilakukan pengundian.

"Juara 2019 putra dan putri diseeded. Mereka tak diundi. Begitu pula dengan dua tim promosi dari divisi satu. Yang diundi hanya peringkat tiga sampai enam," kata Reginald usai memimpin pertemuan virtual.

Tim putri Bank Jatim dan Popsivo Polwan merupakan juara serta runner-up 2019. Sementara untuk tim putra, Berliang Bank Jateng adalah juara tiga tahun lalu san Samator menduduki peringkat kedua.

Peringkat satu dan dua Divisi Satu yang promosi ke Divisi Utama adalah Wahana Express Grup dan Petrokimia di bagian putri. Sedang di bagian putra, Pasundan dan Ganevo.

"Ganevo menggantikan Mabes TNI yang mengundurkan diri. Tim putra Mabes TNI harusnya sebagai runner up yang lolos. Ganevo sebagai peringkat ketiga menggantikan posisi Mabes TNI," papar Regi.

 

Total hadiah

Ilustrasi Bola Voli
Ilustrasi Bola Voli. (Triyasni)

Livoli Divisi Utama 2022 diikuti delapan tim putra dan delapan tim putri dengan hadial total uang pembinaan sebesar Rp 400 juta. Untuk peringkat terakhir atau empat pada masing-masing pul, baik putra dan putri, di Banyuwangi ataupun Solo akan terdegradasi ke Divisi Satu.

Sementara untuk peringkat satu dan dua akan langsung melaju ke final four. Babak ini akan berlangsung di GOR Kimageti, Magetan, 4 hingga 12 November. Seluruh laga akan disiarkan secara langsung di Moji TV dan Vidio.com.

Untuk Livoli Divisi Utama edisi kali ini, setiap tim bakal mendapatkan subsidi Rp 15 juta pada babak reguler. Tim yang melaju ke final four juga akan mendapat subsidi Rp 25 juta per tim. "Itu perbedaan lainnya dengan Livoli sebelumnya," kata Reginal.

Livoli Divisi Utama terakhir diselenggarakan di Tangerang pada 2019. Karena adanya pandemi Covid-19, event tahunan itu terhenti selama dua tahun hingga akhirnya mulai berlangsung tahun ini.

 

Pembagian grup

Solo:

Putra/A: Berlian Bank Jateng Indomaret, TNI AU, dan Ganevo

Putri/EE: Popsivo Polwan, Wahana Express Grup, Kharisma, dan TNI AU

Banyuwangi:

Putra/B: Samator, Pasundan, Yuso Yogyakarta, dan DPUPR Grobogan

Putri/DD: Bank Jatim, Petrokimia Gresik, Vita Solo, dan TNI AL

Infografis 5 Cara Cegah Covid-19 Saat Berolahraga di Gym. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis 5 Cara Cegah Covid-19 Saat Berolahraga di Gym. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya