Jelang Piala Dunia 2022, Kenali 5 Camilan Sehat Saat Menonton Bola

Jangan sampai salah memilih camilan saat menyaksikan Piala Dunia 2022 bersama teman atau keluarga.

oleh Liputan6.com diperbarui 23 Okt 2022, 12:00 WIB
Diterbitkan 23 Okt 2022, 12:00 WIB
Ilustrasi nonton bola, nobar
Ilustrasi nonton bola, nobar (Photo created by master1305 on www.freepik.com)

Liputan6.com, Jakarta - Menonton pertandingan bola memang bisa menjadi momen yang tepat untuk berkumpul kembali bersama kawan-kawan lama dan kerabat terdekat. Apalagi sebentar lagi, Piala Dunia 2022 juga akan bergulir. 

Turnamen sepak bola empat tahunan ini bakal berlangsung di Qatar, mulai 20 November 2022. Piala Dunia menjadi aksi unjuk kebolehan para pemain-pemain top dunia bersama negara mereka masing-masing. 

Namun tak lengkap rasanya bila menonton bola tanpa ditemani cemilan-cemilan lezat yang semakin membangkitkan mood. Namun, Anda jangan sampai kebablasan, lho. Pilihlah cemilan-cemilan sehat supaya tak menggangu kesehatan Anda.

Seringkali yang terjadi memang justru sebaliknya. Kita cenderung memilih makanan cepat saji misalnya seperti pizza, burger,  kentang goreng, dan gorengan lainnya saat kumpul-kumpul nonton bola bersama. 

Umumnya, makanan cepat saji tinggi akan kalori, lemak, dan karbohidrat. Mengonsumsi makanan cepat saji berlebihan dapat mengakibatkan berbagai komplikasi misalnya seperti diabetes. Belum lagi biasanya pertandingan bola disiarkan malam hingga dini hari. Anda harus lebih selektif lagi dalam memilih cemilan yang aman dikonsumsi pada jam-jam tersebut. Lezat, sehat dan anti ribet, ada banyak sekali cemilan yang bisa Anda olah di rumah. Bahannya pun bisa dengan mudah Anda jumpai di pasar ataupun supermarket. 

Penasaran ada cemilan apa saja? Yuk, intip sederet cemilan sehat untuk menemanimu menonton pertandingan bola berikut ini!

 1. Edamame

Edamame adalah sejenis kacang-kacangan dari Jepang. Orang Jepang biasanya akan memasukkan kacang sehat ini dalam list diet karena mampu memberi rasa kenyang. Anda dapat menikmati kacang ini dengan cara dikukus atau direbus. Setengah cangkir kacang ini mengandung 100 kalori. Cocok menemani malam panjang Anda sembari menikmati pertandingan favorit. 

2. Popcorn

Ilustrasi popcorn
Ilustrasi popcorn (Dok.Unsplash/ Lynda Sanchez)

Popcorn bisa menjadi teman ngemil terbaik Anda saat menonton pertandingan bola. Selain lezat, popcorn rendah kalori. Tiga cangkir popcorn mengandung 93 kalori saja. Cara membuat popcorn sangatlah mudah. Anda hanya perlu memanaskan panci di api sedang kemudian masukkan jagung popcorn dan mentega. Lalu, tutup panci dan masak hingga matang. Sesekali kocok-kocok panci. 

3. Salsa

Ilustrasi pesta
Ilustrasi pesta. Sumber foto: unsplash.com/Gades Photography.

Salsa adalah saus cocol khas Meksiko. Saus ini berbahan dasar tomat, bawang, dan paprika. Saus klasik asam pedas ini tinggi akan serat dan rendah kalor. Sangat cocok menjadi saus pendamping cemilan seperti keripik di tengah malam. Rasa asam dan manis akan memanjakan lidah Anda.

4. Kacang Pistachio

Ilustrasi kacang dan biji berserat tinggi
Ilustrasi kacang dan biji berserat tinggi. (Photo by Maddi Bazzocco on Unsplash)

Tak hanya lezat, kacang pistachio jadi cemilan yang bagus untuk menurunkan tekanan darah. Kacang ini kaya akan potasium dan rendah lemak. Selain itu, setengah cangkir kacang pistachio mengandung 159 kalori. Tak perlu repot, Anda dapat dengan mudah menjumpai kacang pistachio yang sudah diolah di banyak toko.

 

5. Makanan fermentasi

ilustrasi kimchi mirip dengan asinan/pixabay
ilustrasi kimchi mirip dengan asinan/pixabay

Bosan dengan tampilan sayur yang gitu-gitu aja? Anda bisa mengolahnya menjadi asinan. Anda bisa berkreasi dengan sayur-sayuran yang ada di dapur. Contohnya seperti kimchi yang berbahan dasar lobak dan sawi. Melipir ke Jepang ada natto yang terbuat dari fermentasi kacang kedelai dengan bacillus subtilis.

Penulis:

Pathrichia Putriani Syamsury

Universitas Multimedia Nusantara

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya