Jadwal MotoGP Malaysia: Bagnaia Berpotensi Kunci Gelar

Francesco Bagnaia berpeluang mengunci gelar juara MotoGP pada GP Malaysia, Minggu (23/10/2022).

oleh Marco Tampubolon diperbarui 19 Okt 2022, 19:30 WIB
Diterbitkan 19 Okt 2022, 19:30 WIB
Francesco Bagnaia
Francesco Bagnaia (AFP)

Liputan6.com, Jakarta Balapan MotoGP tinggal menyisakan dua seri lagi. Persaingan memperebutkan gelar juara dunia kini semakin mengerucut kepada tiga nama, yakni Francesco Bagnaia, Fabio Quartararo, Aleix Espargaro.

Bagnaia saat ini memimpin dengan 233 poin. Pembalap Ducati itu berhasil meggusur sang juara bertahan, Quartararo ke posisi kedua usai merebut tempat ketiga pada GP Australia di Philip Island, Minggu lalu. 

Namun selisih mereka tidak jauh, yakni 14 poin untuk keunggulan Bagnaia. Sementara urutan ketiga pada papan klasemen MotoGP ditempati Espargaro dengan 206 poin. 

Balapan selanjutnya akan berlangsung di Sirkuit Sepang, Malaysia, Minggu (23/10/2022). Bagnaia yang berada di urutan teratas menjadi pembalap dengan peluang terbesar mengunci gelar pada seri ini.

Seperti dilansir dari GP Corner, ada beberapa skenario yang bisa mengantar Bagnaia jadi juara dunia di Malaysia. Yang pertama, dengan memenangkan GP Malaysia. Bila misi ini sukses, pembalap asal Italia itu tinggal menunggu hasil Quartararo dan Espargaro. Bila mereka gagal podium, Bagnaia otomatis juara.

Skenario kedua adalah bila Bagnaia hanya mampu finis di urutan kedua. Dalam kondisi ini, Bagnaia baru juara bila Quarataro tertinggal di urutan ketujuh atau lebih dan Espargaro tidak memenangkan balapan. 

Bila hanya mampu menyelesaikan lomba di urutan ketiga, Bagnaia juga masih berpeluang juara. Syaratnya, Quartararo setidaknya perlu finis di posisi kesebelas atau lebih dan Espargaro gagal podium. 

  

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Skenario Lainnya

MotoGP Australia 2022
Pebalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia (depan) memimpin balapan saat MotoGP Australia 2022 yang berlangsung di Sirkuit Phillip Island pada Minggu (16/10/2022) pagi WIB. (AFP/Paul Crock)

Beban Bagnaia akan lebih ringan bila Quartararo gagal merebut poin dan Espargaro finis di posisi keempat atau lebih. Dalam situasi seperti ini, Bagnaia hanya butuh tempat kelima untuk jadi juara MotoGP 2022.

Namun ini tentu hanyalah hitung-hitungan di atas kertas saja. Pada kenyataannya, apapun bisa terjadi di Sirkuit Sepang, Malaysia. Dan untuk mengetahui hasilnya, simak jadwal lengkap di halaman berikutnya.


Jadwal MotoGP

Jumat, 21 Oktober 2022

09.50 - 10.35 WIB: Free Practice 1

14.05 - 14.50 WIB: Free Practice 2

 

Sabtu, 22 Oktober 2022

09.50 - 10.35 WIB: Free Practice 3

13.25 - 13.55 WIB: Free Practice 4

14.05 - 14.20 WIB: Kualifikasi 1

14.30 - 14.45 WIB: Kualifikasi 2

 

Minggu, 23 Oktober 2022

09.40 - 10.00 WIB: Warm up

14.00 WIB: Race


Persaingan MotoGP

Klasemen MotoGP 2022

Posisi-Perubahan-Pembalap-Negara-Tim (Motor)-Poin (Selisih)

1 ^1 Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP22) 233

2 Ë…1 Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1) 219 (-14)

3 = Aleix Espargaro SPA Aprilia Racing (RS-GP) 206 (-27)

4 = Enea Bastianini ITA Gresini Ducati (GP21) 191 (-42)

5 = Jack Miller AUS Ducati Lenovo (GP22) 179 (-54)

6 = Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16) 160 (-73)

7 = Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP22) 159 (-74)

8 ^3 Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) 137 (-96)

9 = Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP22) 136 (-97)

10 Ë…2 Miguel Oliveira POR Red Bull KTM (RC16) 135 (-98)

11 ˅1 Maverick Viñales SPA Aprilia Racing (RS-GP) 122 (-111)

12 = Luca Marini ITA Mooney VR46 Ducati (GP22) 111 (-122)

13 = Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V) 104 (-129)

14 = Marco Bezzecchi ITA Mooney VR46 Ducati (GP21)* 93 (-140)

15 = Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) 77 (-156)

16 ^1 Pol Espargaro SPA Repsol Honda (RC213V) 54 (-179)

17 Ë…1 Alex Marquez SPA LCR Honda (RC213V) 50 (-183)

18 = Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V) 46 (-187)

19 = Franco Morbidelli ITA Monster Yamaha (YZR-M1) 31 (-202)

20 = Fabio di Giannantonio ITA Gresini Ducati (GP21)* 23 (-210)

21 = Andrea Dovizioso ITA WithU Yamaha RNF (YZR-M1) 15 (-218)

22 = Darryn Binder RSA WithU Yamaha RNF (YZR-M1)* 12 (-221)

23 = Remy Gardner AUS KTM Tech3 (RC16)* 10 (-223)

24 = Raul Fernandez SPA KTM Tech3 (RC16)* 9 (-224)

25 = Cal Crutchlow GBR WithU Yamaha RNF (YZR-M1) 6 (-227)

26 = Stefan Bradl GER Repsol Honda (RC213V) 2 (-231)

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya