Liputan6.com, Jakarta- Barcelona kembali ke jalur kemenangan di LaLiga 2023/2024. Pada Sabtu (30/9/2023) dini hari WIB, Barca menang 1-0 atas tamunya Sevilla berkat gol bunuh diri bek senior Sergio Ramos pada laga yang berlangsung di Stadion Olimpic Lluís Companys.
Dengan kemenangan ini Barcelona naik ke puncak klasemen sementara LaLiga. Pasukan Xavi Hernandez mengoleksi 20 poin dan berhak menggusur Girona. Namun Girona belum bermain di pekan ini. Girona akan berhadapan dengan Real Madrid. Adapun Sevilla terpuruk di posisi 12 karena baru mendapat tujuh poin.
Baca Juga
Barcelona seperti biasa langsung bermain menyerang sejak awal. Mereka sudah mendapat peluang untuk membuka keunggulan di menti 12. Namun aksi Joao Felix masih bisa dimentahkan kiper Sevilla Orjan Nyland.
Advertisement
Sevilla balas mengancam tiga menit kemudian. Eks pemain Barcelona Ivan Rakitic nyaris mencetak gol lewat tendangan jarak jauh. Kiper Barca Marc Andre Ter Stegen dipaksa jatuh bangun menepisnya.
Felix kembali membuang peluang emas di menit 22. Mendapat umpan manis dari Joao Cancelo, Felix yang sudah berhadapan dengan kiper gagal membuat gol. Tendangan kerasnya masih membentur mistar gawang Sevilla.
Peluang lain Barcelona di pertengahan babak kedua didapat bek Jules Kounde. Sayangnya eks pemain Sevilla ini masih gagal menyarangkan si kulit bundar.
Sevilla juga punya peluang lagi di akhir babak pertama lewat Lukebakio, tapi Ter Stegen masih bisa menghalaunya sehingga skor 0-0 bertahan sampai turun minum.
Babak Kedua
Selang 10 menit setelah babak kedua dimulai, Robert Lewandowski melewatkan peluang bagus membawa Barca unggul. Sontekan pemain asal Polandia itu masih bisa ditepis Nyland.
Barca memasukkan Lamine Yamal untuk menambah daya gedor. Namun rapatnya pertahanan Sevilla masih sulit ditembus. Malahan Sevilla hampir membuat gol lewat sundulan Rakitic yang masih meleset tipis dari gawang Barca di pertengahan babak kedua.
Kebuntuan Barcelona baru pecah di menit 76. Umpan Ferran Torres yang disundul Yamal mengenai kaki Sergio Ramos sehingga bola masuk ke gawang sendiri.
Keunggulan 1-0 ini mampu dipertahankan oleh Barcelona hingga peluit panjang ditiup wasit. Sevilla kesulitan menciptakan peluang di sisa 14 menit.
Advertisement
Susunan Pemain Barcelona vs Sevilla
Barcelona: Ter Stegen, Kounde, Christensen, Cancelo, Balde, Gavi, Guendogan, Raphinha (Fermin 37'), Yamal (Romeu 82'), Joao Felix (Torress 71'), Lewandowski.
Sevilla: Nyland, Bade, Ramos, Sanchez (Navas 82'), Pedrosa (Suso 82'), Jordan, Sow (Fernando 66'), Ocampos, Rakitic, Lamela (Mariano 75'), Lukebakio (Acuna 75').
Klasemen LaLiga
Advertisement