Rencana Manchester United Bajak Striker Idaman dari Rival Liga Inggris Terancam Gagal Total

Manchester United terancam gagal total mewujudkan rencana membajak striker idamannya Ivan Toney dari rival Liga Inggris Arsenal dan Chelsea.

oleh Theresia Melinda Indrasari diperbarui 19 Apr 2024, 08:00 WIB
Diterbitkan 19 Apr 2024, 08:00 WIB
Ivan Toney
Manchester United terancam gagal total mendatangkan penyerang idamannya Ivan Toney dari Brentford di musim panas 2024. (AFP/Lindsey Parnaby)

Liputan6.com, Jakarta - Manchester United terancam gagal total mewujudkan rencana membajak striker idamannya Ivan Toney dari rival Liga Inggris Arsenal dan Chelsea.

Laporan baru-baru ini mengungkap pemain depan Brentford berusia 28 tahun itu masih ingin melanjutkan karier bersama timnya selama setahun lagi, sebelum hijrah sebagai agen bebas di bursa transfer musim panas selanjutnya.

Seperti diketahui, nama Toney sudah menjelma jadi salah satu komoditas yang paling diminati di kalangan klub Liga Inggris. Arsenal dan Chelsea santer dikabarkan hendak mengejar tanda tangan pesepak bola Inggris musim panas ini.

Manchester United yang tengah butuh tambahan penyerang baru pun digadang-gadang berniat mengacaukan rencana du0 rivalnya. Klub besutan Erik ten Hag ingin merekrut Toney guna mengurangi beban mencetak gol yang kini ada di pundak Rasmus Hojlund.

Brentford nampaknya tak keberatan melego pesepak bola kelahiran 1996 di jendela transfer mendatang. Football Transfers mengeklaim The Bees rela berpisah lebih dini dengan Toney, ketimbang harus kehilangan dia secara gratis pada pengujung kampanye 2024/2025.

Ivan Toney Bikin Klub Peminat Patah Hati

Foto: Jadi Local Hero, Ini Dia 5 Pemain Inggris yang Sementara Puncaki Top Skor Bersama Klubnya di Semua Ajang Musim 2022 / 2023
Ivan Toney. Striker Brentford ini total telah mencetak 14 gol dari total 20 laga di semua ajang musim 2022/2023. Ia sementara memuncaki daftar top skor Brentford dengan unggul jauh atas dua legiun asing, Bryan Mbeumo (Kamerun) dan Yoane Wissa (Kongo) yang masing-masing baru mencetak 4 gol. (AFP/Glyn Kirk)

Sayangnya, rencana tersebut nampaknya tak sejalan dengan keinginan sang pemain. Jurnalis Ben Jacobs mengungkap Toney berpeluang membuat Brentford dan klub peminat lain patah hati dengan memilih bertahan di Gtech Community Stadium selama setahun lagi.

Pesepak bola asal Inggris khawatir tim-tim potensial bakal menyerah mendapatkan tanda tangannya lantaran tak sanggup memenuhi biaya transfer serta besaran gaji yang diharapkan. Oleh sebab itu sebagai jalan tengah, Toney kemungkinan baru bersedia pindah apabila dia sudah menyandang status sebagai agen bebas.

"Tidak ada jaminan Ivan Toney bakal meninggalkan Brentford musim panas ini. Dia mungkin akan menunggu hingga 2025 untuk kemudian tersedia (untuk direkrut klub lain) sebagai agen bebas," ucap Jacobs dalam CaughtOffside seperti dilansir dari Football Transfers.

"Yang jadi masalah bagi banyak peminat (untuk mengangkut Toney) di musim panas ini adalah kombinasi (biaya transfer) serta ekspektasi gaji Toney yang diperkirakan mencapai 250.000 poundsterling per pekan. Angka itu juga menjadi alasan Brentford tak akan memperpanjang kontraknya," tambah dia.

Alternatif untuk Manchester United

Foto: Minim Gol dari Lini Depan, Ini Dia 4 Penyerang Incaran Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2024
Serhou Guirassy, striker Guinea berusia 27 tahun yang kini tengah menjalani musim pertama bersama VfB Stuttgart di Bundesliga total telah mencetak 19 gol dan 2 assist dari 16 laga di semua ajang. Dengan klausul penebusan yang hanya 15 juta pound sterling, Manchester United harus bersaing dengan Tottenham Hotspur untuk mendatangkannya pada bursa transfer Januari 2024. (AFP/Ina Fassbender)

Kalau pun gagal mendapatkan Ivan Toney, Manchester United sejatinya masih punya alternatif lain untuk direkrut pada bursa transfer musim panas 2024.

Kabar menyebut Setan Merah kembali menghidupkan niatan mengangkut pemain Stuttgart Serhou Guirassy menyusul penampilannya yang gemilang bersama tim Bundesliga.

Pemain berusia 28 tahun pun punya klausul pelepasan yang tidak terlalu mahal dalam kontraknya, yakni hanya sekitar 17 juta poundsterling.

Walau begitu, MU tetap harus waspada menghadapi potensi persiangan dari klub lain. Pasalnya selain Setan Merah, West Ham juga digadang-gadang berminat menyewa jasa Guirassy musim depan.

Posisi MU di Liga Inggris 2023/2024

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya