Lihat Marcus Rashford Berlatih, Ini Versi Unai Emery: Kontras dengan Manajer Manchester United

Pelatih Aston Villa Unai Emery memberikan testimoni berbeda terkait perilaku Marcus Rashford pada latihan. Dia menyebut eks Manchester United itu bersikap luar biasa.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 09 Feb 2025, 07:00 WIB
Diterbitkan 09 Feb 2025, 07:00 WIB
Marcus Rashford
Marcus Rashford latihan fisik jelang pertandingan Aston Villa. (Bola.com/avfc.co.uk)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Pelatih Aston Villa Unai Emery memberikan testimoni berbeda terkait perilaku Marcus Rashford pada latihan. Dia menyebut eks Manchester United itu bersikap luar biasa.

"Saya sangat bahagia dia di sini. Rashford berlatih fantastis," kata Emery dilansir ESPN. "Kami berdiskusi hal-hal normal, membicarakan sepak bola dan apa yang saya harapkan darinya," sambung sosok asal Spanyol itu,

 

Pengakuan tersebut berbeda jauh dengan pernyataan pelatih Manchester United Ruben Amorim, yang menyebut Rashford berada di bawah standar sehingga hanya sekali masuk skuad pertandingan sejak terakhir kali merumput pada 12 Desember lalu. 

"Saya tidak bisa meyakinkan Marcus untuk bermain sepak bola sesuai keinginan saya, dan berlatih dengan intensitas yang saya inginkan," kata Amorim.

Aston Villa meminjam Rashford hingga akhir musim dan membayar mayoritas gajinya sebesar 325 ribu pounds per pekan. Klub berbasis Birmingham itu juga punya opsi transfer permanen senilai 40 juta poundsterling.

"Yang saya inginkan darinya adalah permainan terbaik. Rashford masih memiliki kapasitas dan potensi yang besar. Saya tidak mau tahu alasan dia meninggalkam Manchester (United), tetapi saya senang dia berada di sini," kata Emery.

 

 

Marcus Rasford Tinggalkan Manchester United

Marcus Rashford
Marcus Rashford berlatih jelang pertandingan Aston Villa. (Bola.com/avfc.co.uk)... Selengkapnya

Rashford kemungkinan akan melakoni debutnya bersama The Villans dalam pertandingan Piala FA menghadapi Tottenham Hotspur, Senin (10/2/2025) dini hari WIB.

Pemain berusia 27 tahun tersebut telah mencetak 138 gol dalam lebih dari 400 penampilan sejak debut dengan tim utama Manchester United, serta telah memenangkan Liga Europa, dua Piala FA, dan dua Piala Liga.

Awalnya, Rashford juga diminati oleh klub-klub top Eropa lainnya seperti Barcelona, Borussia Dortmund, dan AC Milan. Namun, proses transfernya menemui jalan buntu.

 

Ruben Amorim Doakan Marcus Rashford Sukses

Marcus Rashford
Marcus Rashford saat dikenalkan sebagai pemain Aston Villa. (Bola.com/avfc.co.uk)... Selengkapnya

Amorim sebelumnya berharap Rashford tampil bagus bersama Aston Villa. Dia juga mengaku tidak menyesal melepas sang pemain.

"Terkadang Anda memiliki satu pemain yang sangat cocok dengan satu pelatih dan menunjukkan performa berbeda ketika ditangani pelatih lain. Saya hanya mendoakan yang terbaik untuk Rashford dan Unai Emery (pelatih Astin Villa) agar mereka dapat bekerja sama, karena dia pemain yang sangat bagus," kata Amorim.

"Saat Anda meminjamkan seorang pemain, Anda mengharapkan dia bermain dan berkembang. Jadi tidak ada yang memalukan dalam hal ini,” lanjutnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya