Djokovic Akan Eksploitasi Pengalamannya di Wimbledon 2011

Novak Djokovic tidak sabar berlaga di semifinal Wimbledon 2013. Djokovic berharap bisa melangah ke babak final.

oleh Liputan6 diperbarui 05 Jul 2013, 05:50 WIB
Diterbitkan 05 Jul 2013, 05:50 WIB
novak-djokovic-130303c.jpg

Juara Wimbledon 2011, Novak Djokovic, tampaknya tidak sabar untuk menjalani babak semifinal Wimbledon tahun ini. Petenis asal Serbia itu tampak bersemangat menjelang laga melawan Juan Martin Del Porto, Jumat (5/7/13) sore waktu setempat.

Apabila Djokovic berhasil melaju ke final, maka final nanti akan menjadi laga final keduanya di Wimbledon. Dengan pengalaman yang dimilikinya, petenis nomor satu dunia itu berharap bisa mengalahkan Del Porto yang menjadi unggulan nomor delapan dalam turnamen tenis tertua di dunia tersebut.

"Saya akan mencoba untuk menggunakan pengalaman yang pernah saya dapat di masa lalu, terutama pengalaman saya di tahun 2011, agar saya bisa merasa nyaman, tenang, dan percaya diri menjalani turnamen ini hingga akhir," ujar petenis asal Serbia itu.

"Sekarang saya ada di semifinal. Saya berharap bisa melangkah lebih jauh. Saya akan bekerja keras, dan akan memberikan yang terbaik apabila saya mencapai babak final. Saya percaya dapat melakukannya," tandas Djokovic.

Apabila Djokovic berhasil mengalahkan Del Porto, maka petenis berusia 26 tahun itu berpeluang menghadapi petenis nomor dua dunia, Andy Murray. Namun, Djokovic hanya akan berhadapan dengan Murray, apabila petenis asal Inggris itu bisa mengalahkan Jerzy Janowicz.(SM)

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya