Pesepakbola yang bermain di liga-liga utama Eropa sudah barang tentu akan menuai kesuksesan secara materi. Akan tetapi, tidak sedikit pula yang depresi karena gagal meniti karier, seperti halnya mantan pemain Bayern Muenchen asal Brasil, Breno Borges.
Borges yang bergabung dengan Muenchen dari Sao Paolo lima tahun silam itu gagal bersaing dengan pemain Muenchen lainnya. Akhirnya, kegagalan itu membuat mantan pemain Timnas Brasil itu depresi.
Breno yang tidak mampu menahan depresinya mencoba untuk bunuh diri dengan membakar rumahnya sendiri, 19 September 2011. Akibatnya, Breno pun harus berhadapan dengan pengadilan Jerman yang menghukumnya selama sembilan bulan penjara.
Melihat kondisi Breno, pelatih Timnas Brasil, Luiz Felipe Scolari, meminta pihak otoritas Jerman untuk segera membebaskan mantan pemain belakang kelahiran 13 Oktober 23 tahun silam itu.
"Saya ingin meminta mereka untuk mempertimbangkan kalau anak itu (Breno) pantas mendapatkan kesempatan kedua," ujar Scolari kepada Frankfuter Allgemeine Zeitung.
"Kadang kita dapat membuat kesalahan, dan ketika kita terlambat untuk mencoba memberikan yang terbaik," Scolari menjelaskan.
"Kami akan sangat berterimakasih apabila orang-orang yang memiliki otoritas di Jerman mau mendengarkan keinginan kami, karena harapan itu datang dari seluruh Brasil," tegas Scolari.
Scolari pun berharap Breneo bisa kembali ke Brasil, dan kembali bermain sepakbola. "Apabila dia diizinkan kembali ke Brasil dan bermain kembali, maka itu akan menjadi awal yang baru untuknya," pungkas Scolari.(GL)
Baca juga:
* <a href="http://bit.ly/19JChec">Sinyal Tegas Gareth Bale Bakal Dilepas ke Madrid</a>
* <a href="http://bit.ly/16w2BFB">Skandal Skor Guncang La Liga</a>
* <a href="http://bit.ly/14v649k">Ronaldo Akui Masa Depannya Tak Menentu</a>
* <a href="http://bit.ly/1eoIv0F">Gareth Bale Diancam Dibunuh</a>
* <a href="http://bit.ly/1cEQWHc">Chelsea Jumpa Madrid, ini Komentar Mourinho</a>
* <a href="http://bit.ly/1c5mSXu">4 Kemungkinan Transfer ke MU yang Mulai `Kehilangan Kredibilitas`</a>
* <a href="http://bit.ly/1csgWXM">Di Kuwait, Madrid Bantai Barcelona 9-5</a>
Pelatih Brasil Minta Pemain Brasil Dibebaskan dari Penjara Jerman
Pelatih Brasil meminta kepada otoritas hukum Jerman untuk membebaskan Breno Borges. Boges dihukum karena membakar rumahnya sendiri.
diperbarui 06 Agu 2013, 03:26 WIBDiterbitkan 06 Agu 2013, 03:26 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Integrasi adalah Proses Penyatuan Menuju Kesatuan yang Utuh
Cara Mengubah File PDF ke Word: Panduan Lengkap dan Praktis
Kemensos Kucurkan Bantuan Rp 135 Juta Bagi Ahli Waris Korban Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki
UTBK Adalah: Panduan Lengkap Ujian Tulis Berbasis Komputer
Buat Budaya Betawi Lebih Grande, Pramono Bakal Libatkan TikTokers
Cara Menggambar Anime: Panduan Lengkap untuk Pemula
Surel Adalah: Pengertian, Sejarah dan Cara Membuatnya
Top 3: Kata Erick Thohir soal Prabowo Mau Hapus Utang UMKM di Bank BUMN
Top 3 Islami: Kisah Pendiri Ponpes Lirboyo KH Abdul Karim Saksikan Karomah Dahsyat Mbah Kholil Bangkalan
Meta Izinkan Militer AS Boleh Pakai Model AI Llama 3, Buat Apa?
Nicholas Saputra Buka Kafe dan Toko Roti di Ubud Bali, Pastry dan Desain Interiornya Dipuji
Yusril Soal RUU Perampasan Aset: Kapan DPR Akan Bahas Hal Ini?