Arsenal dirundung kesedihan. Ada berita menyedihkan, mantan pemain legendaris mereka divonis menderita kanker. Mantan pemain itu adalah Pat Rice. Rice bukan hanya membela Arsenal sebagai pemain, tapi juga pernah menjabat sebagai asisten dari Manajer Arsenal, Arsene Wenger.
Pengabdian Rice kepada The Gunners tidak tanggung-tanggung. Buktinya Rice yang kini berusia 64 tahun tercatat mengabdikan dirinya kepada Arsenal selama 44 tahun. Rice bermain untuk Arsenal sejak 1966 hingga 1980. Lebih kurang 14 tahun bersama Arsenal, Rice telah berhasil menyubangkan satu gelar Piala Liga Premier dan Piala FA musim kompetisi 1970-1971.
Manajemen Arsenal pun langsung menyampaikan pesan kepada Rice dan keluarganya. "Perhatian kami tertuju kepada Pat dan keluarganya. Semua yang ada di Arsenal berharap dia mendapat hasil terbaik," ujar juru bicara Arsenal, seperti diwartakan Daily Mail, Kamis (28/11/2013).
Sekitar 14 tahun bersama Arsenal sebagai pemain, mantan bek kanan itu telah bermain sebanyak 500 kali dan mencetak 13 gol. Selain itu, Rice juga menjadi salah satu dari tiga pemain Arsenal yang bermain di lima final Piala FA selain David Seaman dan Ray Parlour. Rice bermain di final Piala FA musim 1970–1971, 1971–1972, 1977–1978, 1978–1979, dan 1979–1980.
Pada 1996, Rice sempat menjadi manajer interim Arsenal sebelum Wenger berlabuh di Arsenal. Setelah Wenger tiba, Rice pun menjadi asisten manajer hingga akhirnya memutuskan untuk pensiun pada 2012. Sebelum menjadi manajer interim dan asisten manajer, Rice ditunjuk Arsenal sebagai manajer tim junior setelah pensiun sebagai pesepakbola pada 1984. (Vin)
Legenda Arsenal Divonis Menderita Kanker
Mantan pemain Arsenal Pat Rice, yang sempat jadi asisten Arsene Wenger divonis menderita kanker. Rice tercatat 500 kali membela Arsenal.
Diperbarui 28 Nov 2013, 13:15 WIBDiterbitkan 28 Nov 2013, 13:15 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Shandy Purnamasari dan MS GLOW Kerahkan 10 Armada Bus, Bantu Pemudik Akses Transportasi Gratis
PLN Siapkan 1.000 SPKLU di Jalur Mudik Lebaran 2025, Antisipasi Lonjakan Kendaraan Listrik
Lebaran 2025, Ribuan Pemudik Sudah Berangkat dari Terminal Terpadu Pulo Gebang
Chef Arnold dan Bobon Santoso Angkat Bicara Soal Insiden Rendang Willie Salim yang Disebut Janggal
Bansos Sembako dan PKH Disebar ke 53.275 Keluarga di Mataram
Cara Mengetahui KTP Disalahgunakan: Panduan Lengkap untuk Melindungi Data Pribadi Anda
Menakar Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026 usai Hadapi Bahrain
Museum Tanjung Pandan, Pilihan Destinasi Wisata Edukasi dan Sejarah di Negeri Laskar Pelangi
Ajaran Rasulullah SAW tentang Baju Lebaran, Apakah Wajib Baru? Ini Kata Buya Yahya
350 Kartu Ucapan Bingkisan Lebaran Penuh Makna untuk Keluarga dan Sahabat
Pelabuhan Merak Mulai Alami Lonjakan Pemudik
Apakah Ada Tuntunan Sholat Lailatul Qadar usai Tarawih dan Witir? Buya Yahya Menjawab