Ronaldo Dukung Messi Raih Ballon d'Or

"Aku bertaruh Messi akan kembali meraih Ballon D'or tahun ini," tegas Ronaldo.

oleh jeffrey diperbarui 14 Des 2013, 16:04 WIB
Diterbitkan 14 Des 2013, 16:04 WIB
ronaldo-131214b.jpg
... Selengkapnya
Bintang Real Madrid Cristiano Ronaldo dan bomber Barcelona, Lionel Messi menjadi kandidat kuat sebagai pemenang penghargaan FIFA Ballon d'Or tahun ini. Keduanya bersaing untuk menjadi yang terbaik.

Terkait masalah ini, legenda Brasil, Ronaldo Nazario de Lima berani bertaruh jika penghargaan Ballon d'Or tahun ini akan kembali menjadi milik Lionel Messi.

Hal itu diungkapkan Ronaldo di sebuah turnamen poker internasional yang bertujuan untuk amal bersama bintang tenis dunia Rafael Nadal. Ronaldo mengungkapkan dukungannya kepada Messi untuk kembali memenangi Ballon d'Or.

"Aku bertaruh Messi akan kembali meraih Ballon D'or tahun ini. Dia adalah pemain yang luar biasa tapi cedera membuatnya harus menepi beberapa bulan," ujar Ronaldo seperti yang dikutip dari Marca, Sabtu (14/12/2013).

Dia juga mempunyai perbandingan antara Ronaldo dan Messi. Mantan bintang Inter Milan dan Real Madrid itu mengatakan keduanya memiliki kekuatan yang sama dan Ronaldo juga layak mendapatkan Ballon d'Or tahun ini.

"Ronaldo dan Messi memiliki kemampuan yang sama baiknya. Tapi Ronaldo layak mendapatkan Ballon D'or tahun ini, mereka berdua adalah pemain terbaik dalam kurn waktu enam tahun terakhir," tambahnya. (Ary)


Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya