5 Youtuber Terkenal Ini Hidupnya Berakhir Tragis

Meski mereka terkenal di dunia maya lewat Youtube, namun di kehidupan nyata mereka mengalami nasib yang tragis

oleh Sulung Lahitani diperbarui 22 Okt 2015, 12:36 WIB
Diterbitkan 22 Okt 2015, 12:36 WIB
5 Youtuber Terkenal Ini Hidupnya Berakhir Tragis
Meski mereka terkenal di dunia maya lewat Youtube, namun di kehidupan nyata mereka mengalami nasib yang tragis

Citizen6, Jakarta Terdapat perbedaan yang nyata antara artis biasa pada umumnya dengan para “artis YouTube” di mana para subscriber biasanya lebih mudah berkomunikasi dengan mereka. Karena itu biasanya ikatan emosional antara para YouTuber dengan fans mereka menjadi lebih erat. Jika Anda adalah seorang penikmat setia saluran-saluran keren di YouTube, mungkin mereka yang ada dalam daftar ini pernah Anda saksikan videonya.

Daftar ini mungkin memang menyedihkan, tetapi perlu untuk Anda ketahui sebagai pengingat kita pada orang-orang kreatif di balik video-video keren di YouTube yang sekarang hanya bisa Anda jumpai dalam bentuk digital. Mulai dari penderita kanker, korban pembunuhan hingga yang tewas tertabrak kereta api, kita mengingat kepergian mereka bukan dari cara mereka meninggal tetapi dari suka cita dan keceriaan yang mereka bagikan kepada kita. Berikut daftar 5 YouTuber yang hidupnya berakhir tragis:

1. Talia Castellano (taliajoy18)

Gadis Florida ini telah didiagnosa menderita kanker sejak berusia 7 tahun. Meskipun mampu mengalahkan kanker pertama yang menggerogotinya di usianya yang masih sangat muda, tetapi dalam jangka waktu enam tahun kemudian, Talia didiagnosa terkena kanker lagi sebanyak tiga kali. Dua di antaranya adalah myelodysplastic syndrome dan progressive neuroblastoma, belum ada obat yang bisa menyembuhkan keduanya dalam waktu bersamaan.

Ketika diagnosa terakhir dilakukan, dokter memperkirakan usia Talia hanya tersisa lima bulan tetapi berkat semangat hidupnya yang tinggi, Talia mampu melaluinya. Gadis ini kemudian aktif di YouTube membagi pengalamannya kepada para fans. Semangat hidup Talia yang menggebu-gebu menggugah pembawa acara TV Ellen DeGeneres untuk mengundangnya. Sejak itu, Talia beberapa kali menjadi bintang iklan untuk mempromosikan beberapa yayasan kanker anak-anak dengan harapan mampu menjadi inspirasi bagi orang lain. Pada tahun 2013, Talia dibawa ke rumah sakit untuk menjalani terapi, tetapi nampaknya hal ini hanyalah sia-sia belaka. Talia meninggal pada 16 Juli 2013 di usianya yang ke 14.

2. Tamisha Ridge (Meesha Booh)

Sebagai salah satu dari banyak channel fashion di YouTube, Tamisha Ridge menggunakan nick name Meesha Boo. Dalam video-videonya, Meesha tidak hanya menampilkan tren-tren fashion terbaru tetapi juga tutorial membuat pakaian modis sendiri. Di luar kesibukannya sebagai YouTuber, Meesha adalah seorang single parent dari anak berusia tiga tahun sekaligus seorang desainer di Sacramento, California.

Dengan karya-karyanya yang kreatif, channel Meesha mungkin saja menjelma menjadi salah satu channel fashion tersukses di YouTube andai saja tragedi tidak menimpanya. Video terakhirnya diunggah pada tanggal 13 Mei 2014, beberapa jam sebelum Meesha ditemukan tewas. Pembunuhnya tak lain adalah Dameshlo Green, mantan pacar Meesha yang dikenal temperamen. Dameshlo menembak Meesha dari jarak dekat saat wanita itu tengah tertidur pulas di kamarnya.

Selengkapnya, baca langsung di sini

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya