Main Gim Tanpa Henti, Gamers Ini Tewas Kelelahan

Kematian pemuda dengan nama akun Lonely king ini, menambah deretan kasus bermain gim yang berlebihan di Tiongkok.

oleh Nur Aida Tifani diperbarui 24 Nov 2017, 09:30 WIB
Diterbitkan 24 Nov 2017, 09:30 WIB
Main Gim Tanpa Henti, Gamers Ini Tewas Kelelahan
Karena kelelahan bermain gim, seorang pemuda di Tiongkok meninggal. Credits: Oddity Central

Liputan6.com, Tiongkok - Siapa yang tidak senang bermain gim? Semua orang pasti suka, hanya saja jika berlebihan bermain gim dapat berakibat fatal bahkan berujung kematian. Peristiwa yang baru-baru ini terjadi di Tiongkok, menjadi salah satu contohnya.

 

Seorang gamers dengan akun "Lonely King" memang telah dikenal melalui siaran langsungnya. Ia biasanya melakukan siaran sambil bermain gim yang terbilang sukses di Tiongkok, yakni 'King of Glory'.

Melansir Oddity central, Jumat (24/11/2017), semenjak Juli 2017, gamers tersebut sudah aktif bermain gim dan menunjukan siaran langsungnya. Mulai dari tengah malam hingga pukul 9 pagi. Tanpa kenal lelah, pemuda itu sering melakukan siaran untuk 170 ribu fansnya.

Selain itu, ia juga terkenal memamerkan sesi permainannya selama berjam-jam setiap harinya. Namun, keanehan ini mulai terjadi pada tanggal 2 November 2017, pemuda 20 tahun itu tiba-tiba menghilang.

Banyak dari penggemarnya menganggap bahwa dia telah kalah, karena capek setiap hari hanya bermain gim dan melakukan siaran langsung. Meski begitu, absennya yang berlarut-larut dari dunia gim membuat orang mempertanyakan dirinya.

Menurut laporan media CNR pada Sabtu (11/11/2017), keluarga dari gamers tersebut memberikan pesan melalui media sosialnya. Mereka memberi kabar bahwa pemain yang terkenal dengan nama Lonely King itu telah wafat setelah melangsungkan siaran terakhirnya.

Meski tak diketahui penyebab meninggalnya, banyak orang berspekulasi kematian pemuda itu disebabkan karena keletihan akibat jadwal siaran yang padat. Setelah kejadian ini, pihak gim mengungkapkan bahwa setiap pemain seharusnya memikirkan kesehatan mereka terlebih dahulu.

Kekhawatiran Pemerintah Tiongkok

Main Gim Tanpa Henti, Gamers Ini Tewas Kelelahan
Gim King of Glory yang terkenal dan mengkhawatirkan pemerintah Tiongkok. Source: mmos.com

Penurunan kesehatan akibat kecanduan dan berlebihan dalam bermain gim memang kerap terjadi di Tiongkok. Bahkan kasus ini sebenarnya menjadi perhatian para pemerintah.

Pada Agustus 2017, para tentara muda di Tiongkok membuat geram publik karena mereka hanya menghabiskan waktu di asrama dengan bermain gim selama seminggu lebih. 

(Ai/Ul)

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya