Yuk, Voting Gunung Krakatau di Volcano Cup 2018

Gunung Krakatau terpilih menjadi salah satu gunung vulkanik aktif yang mewakili Indonesia di babak penyisihan Volcano Cup 2018.

oleh Yulia Lisnawati diperbarui 27 Feb 2018, 13:37 WIB
Diterbitkan 27 Feb 2018, 13:37 WIB
krakatau
Gunung Anak Krakatau di Selat Sunda, Banten. (Liputan6.com. Yandhi Deslatama)

Liputan6.com, Jakarta - Gunung Krakatau yang berada di Selat Sunda terpilih menjadi salah satu gunung vulkanik aktif yang mewakili Indonesia di babak penyisihan Volcano Cup 2018.

Kini, Gunung Krakatau berada di quarter final 4 tengah bersaing dengan Gunung Fuego di Guatemala untuk bisa masuk dalam semi final 2 Volcano Cup 2018.

Pantauan Citizen6-Liputan6.com, dalam akun Twitter @janinekrippner, kini perolehan sementara diungguli Gunung Fuego dengan voting sebanyak 53 %, sementara Gunung Krakatu berhasil mendapatkan voting 47%.

Nah, untuk bisa lolos ke babak semi final 2 VolcanoCup 2018, Gunung Krakatau membutuhkan banyak voting. Untuk ikut serta dalam voting tersebut, kamu harus mengikuti voting online yang dibuat pada akun @janinekrippner, seorang ahli Kiwi volkanologi di Amerika Serikat.

Dalam cuitan yang dibuatnya, kamu bisa memberikan voting untuk Gunung Krakatau. Atau, kamu juga bisa mencari tagar #VolcanoCup untuk mengetahui update perolehan terbaru Gunung Krakatau dalam kompetisi Volcano Cup 2018.

Cara Voting

Volcano Cup 2018
Volcano Cup 2018 (Foto: @etnaboris)

Kompetisi Volcano Cup 2018, diselenggarakan komunitas para ahli gunung api dunia. Gunung-gunung api dunia diadu dengan cara voting melalui Twitter. Pemenangnya akan dijadikan inspirasi masyarakat dunia untuk meningkatkan kesiapsiagaan, pengetahuan, risiko bencana dan lainnya dalam menghadapi erupsi gunung api.

Indonesia punya 127 gunung api aktif. Atau 13% populasi gunung api di dunia ada di Indonesia. Sejarah letusan gunung api terbesar di dunia adanya dari Indonesia, seperti Gunung Toba Purba, Samaras/Rinjani, Tambora, Krakatau, Kelud dan lainnya. Tentu sudah layak jika gunung api di Indonesia jadi rujukan dunia.

Untuk itu mari kita pilih voting Krakatau dalam #VolcanoCup2018. Caranya: Klik ini, trus vote Krakatau check out @janinekrippner’s tweet:

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya