Diet Vegetarian Selama 30 Tahun, Wanita Ini Terancam Lumpuh Total

Memutuskan diet vegetarian secara ketat, wanita ini terancam lumpuh total karena kekurangan vitamin.

oleh Reza Sugiharto diperbarui 17 Apr 2018, 17:00 WIB
Diterbitkan 17 Apr 2018, 17:00 WIB
Lip 6 default image
Gambar ilustrasi

Liputan6.com, Jakarta - Memiliki tubuh ideal memang keinginan banyak orang terlebih lagi kaum hawa. Banyak wanita yang melakukan berbagai cara agar bisa mendapatkan berat badan yang ideal. Cara yang dilakukan agar mendapatkan tubuh ideal adalah olahraga, menjaga pola makan, hingga diet ketat.

Diet ketat sering dijumpai pada orang yang ingin menurunkan badan secara drastis dalam waktu cepat. Namun, melakukan diet ketat tanpa pendamping atau pembimbing yang berpengalaman merupakan hal yang bahaya bagi kita.

Seperti wanita ini, menjalankan diet vegetarian secara ketat selama 30 tahun terakhir tanpa bimbingan, wanita ini terancam lumpuh total.

Chen, wanita asal Wuhan, Tiongkok, didiagnosis mengalami kerusakan saraf pada tulang belakang yang disebabkan oleh kekurangan vitamin B12. Kurangnya vitamin B12 pada tubuh Chen dikarenakan diet vegetarian secara ketat yang dilakukannya selama lebih dari 30 tahun.

 

Memulai Diet Vegetarian Sejak Umur 20 Tahun

Diet Vegetarian Selama 30 Tahun, Wanita Ini Terancam Lumpuh Total
Memutuskan diet vegetarian secara ketat, wanita ini terancam lumpuh total karena kekurangan vitamin.

Diet vegetarian sendiri adalah program diet yang mampu menurunkan berat badan dan tetap menjaga kesehatan tubuh dengan mengkonsumsi makanan nabati bukan dengan hewani. Dengan kata lain, kita akan dialihkan untuk memenuhi kebutuhan nutrisi dan energi tubuh dengan sayur-sayuran, biji-bijian dan buah-buahan bukan dengan daging hewan.

Chen memulai untuk diet vegetarian disaat dia berumur 20 tahun. Saat itu Chen merasa memiliki berat tubuh yang tidak ideal. Chen langsung mencoba diet vegetarian dan dia senang karena dietnya berhasil menunrunkan berat badannya.

Chen mengatakan kepada para dokter bahwa saat itu dia memiliki berat 55 kg, kemudian berhasil turun menjadi 45 kg setelah menjalani diet vegetarian. Karena dirasa efektif, Chen memutuskan untuk terus melakukan diet vegetarian agar tubuhnya tetap ideal.

“Baru-baru ini, saya merasa kaki saya tidak menapak saat berjalan, saya merasa seperti menginjak kapas. Kedua kaki dan tangan saya sering mati rasa,” kata wanita berusia 50 tahun itu kepada dokter di sebuah rumah sakit di Wuhan.

 

Telat Ditangani Akan Lumpuh Total

Dokter yang merawat juga mengungkapkan bahwa neuron tulang belakang Chen rusak parah. Tubuh Chen benar-benar kekurangan vitamin B12.

Vitamin B12 sendiri hanya ditemukan pada makanan hewani, makanan yang telah ditinggalkan oleh Chen selama tiga puluh tahun. Dokter mengatakan kepadanya bahwa jika ditangani dengan segera, kerusakan neuron bisa bertambah luas di tulang belakangnya sehingga Chen akan benar-benar lumpuh.

Sementara dokter yang menangani Chen mengakui bahwa diet vegetarian memang membantu menurunkan berat badan, namun dalam jangka panjang orang yang melakukan diet vegetarian akan kekurangan vitamin B12. Para dokter merekomendasikan agar orang-orang melakukan diet gaya Mediterania.

Diet Mediterania ini adalah diet yang kaya akan kandungan sayuran, buah, kacang polong, kacang-kacangan, dan biji-bijian. Selain itu, menu diet Mediterania ini juga berisi ayam dan daging, juga ada sedikit daging merah dan lemak tak jenuh yang berasal dari minyak zaitun dan kacang-kacangan.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya