Dapatkan Link Live Streaming Liga Italia: Inter Milan Vs Torino Pukul 02.45 WIB

Jangan terlewatkan laga seru Liga Italia Inter Milan kontra Torino yang dimulai pada pukul 02.45 WIB. Dapatkan link live streaming-nya di sini.

oleh Jonathan Pandapotan PurbaBogi Triyadi diperbarui 14 Jul 2020, 01:20 WIB
Diterbitkan 14 Jul 2020, 01:20 WIB
PREDIKSI  INTER MILAN VS TORINO
INTER MILAN VS TORINO (Liputan6.com/Abdillah)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Para penggemar sepak bola Liga Italia Serie A tentunya tak akan melewatkan pertandingan yang satu ini, yakni Inter Milan kontra Torino. Apalagi, Inter Milan punya misi mengakhiri tren buruk ketika meladeni Torino pada pekan ke-32 Liga Italia. Laga ini akan digelar di Stadion Giuseppa Meazza, Milan, Selasa (14/7/2020) dini hari WIB.

Di 2 laga terakhir, Inter Milan senantiasa gagal meraih tiga poin atau kemenangan. Terakhir, Samir Handanovic cs ditahan imbang Hellas Verona 2-2.

Berbekal tren buruk yang kini dialami Lazio, tiga poin tentu akan membawa I Nerazzurri kian mendekat untuk kembali ke peringkat kedua klasemen.

Demi mewujudkan target di atas, pelatih Inter Milan Antonio Conte sangat mengharapkan gol dari striker utama mereka, Romelu Lukaku. Ini mengingat penyerang asal Belgia itu hanya membukukan satu gol dari proses open play pada lima partai terakhir.

Beberapa media internasional bahkan memprediksi Conte akan memarkir Lukaku. Sebagai gantinya, Alexis Sanchez akan menemani Lautaro Martinez sebagai tukang gedor utama.

Kendati demikian, Torino bakal tampil tanpa striker utama mereka, Simone Zaza karena menjalani larangan bermain. Kabar baiknya, Armando Izzo sudah bisa kembali bermain melawan Inter Milan.

Video Pilihan

Tautan Live Streaming

Anda dapat memperoleh link live streaming Inter Milan vs Torino dengan mengklik tautan ini...

 

Perkiraan Susunan Pemain

PREDIKSI INTER MILAN VS TORINO
INTER MILAN VS TORINO (Liputan6.com/Abdillah)... Selengkapnya

Inter Milan (3-4-1-2):

Handanovic; Skriniar, de Vrij, Bastoni; Candreva, Gagliardini, Brozovic, Young; Eriksen; Sanchez, dan Lautaro.

Pelatih: Antonio Conte.

 

Torino (3-5-2):

Sirigu; Lyanco, Nkoulou, Bremer; De Silvestri, Lukic, Rincon, Meite, Ansaldi; Belotti, dan Verdi.

Pelatih: Moreno Longo.

Statistik Inter Milan

Lukaku Tak Berdaya, Inter Milan Ditahan Imbang Hellas Verona
Pelatih Inter Milan, Antonio Conte, memberikan arahan kepada pemainnya saat menghadapi Hellas Verona pada laga lanjutan Serie A di Stadion Antonio Bentegodi, Jumat (10/7/2020) dini hari WIB. Inter Milan bermain imbang 2-2 atas Hellas Verona. (Paola Garbuio/LaPresse via AP)... Selengkapnya

Inter di Serie A musim ini: M19 S8 K4, gol 65-33.

Rekor kandang Inter di Serie A musim ini: M9 S5 K2, gol 35-16.

Gol terbanyak untuk Inter di Serie A musim ini: Romelu Lukaku (20).

Assist terbanyak untuk Inter di Serie A musim ini: Antonio Candreva (7).

Selalu tercipta minimal 3 gol dalam 6 laga terakhir Inter di Serie A.

Inter selalu mencetak minimal 2 gol dalam 5 dari 6 laga terakhirnya di Serie A.

Inter cuma kalah 1 kali dalam 12 laga kandang terakhirnya di Serie A (M6 S5 K1).

Inter selalu mencetak minimal 2 gol dalam 4 dari 5 laga kandang terakhirnya di Serie A.

Inter cuma mencatatkan 1 clean sheet dalam 7 laga kandang terakhirnya di Serie A.

Statistik Torino

AS Roma Vs Torino
Striker Torino, Andrea Belotti, mengontrol bola saat melawan AS Roma pada laga Serie A Italia di Stadion Olimpico, Roma, Minggu (5/12). Roma kalah 0-2 dari Torino. (AFP/Filippo Monteforte)... Selengkapnya

Torino di Serie A musim ini: M10 S4 K17, gol 37-57.

Rekor tandang Torino di Serie A musim ini: M4 S1 K10, gol 20-31.

Gol terbanyak untuk Torino di Serie A musim ini: Andrea Belotti (14).

Assist terbanyak untuk Torino di Serie A musim ini: Simone Verdi (4).

Torino kalah 9 kali dalam 12 laga terakhirnya di Serie A (M2 S1 K9).

Selalu tercipta minimal 3 gol dalam 4 laga terakhir Torino di Serie A.

Torino selalu kalah dalam 6 laga tandang terakhirnya di Serie A.

Torino selalu kebobolan minimal 2 gol dalam 5 dari 6 laga tandang terakhirnya di Serie A.

Torino selalu mencetak gol dalam 3 laga tandang terakhirnya di Serie A.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya