Nikola Jokic Cetak Rekor Langka Saat Nuggets Menang atas Grizzlies

Rekor langka berhasil dicetak Nikola Jokic saat Denver Nuggets menang atas Memphis Grizzlies

oleh Muhammad Farhan diperbarui 22 Des 2022, 09:00 WIB
Diterbitkan 22 Des 2022, 09:00 WIB
Foto: Nikola Jokic
Bintang Denver Nuggets, Nikola Jokic sukses mencatatkan rekor dengan 20 rebounds di babak pertama melawan Charlotte Hornets. (Instagram/nuggets)

Liputan6.com, Jakarta - Bintang Denver Nuggets, Nikola Jokic mencetak rekor spesial saat dia membantu kemenangan timnya atas Memphis Grizzlies dengan skor 105-91 dalam pertarungan antara dua tim teratas di wilayah Barat, pada Rabu pagi (21/12).

Dalam laga Denver Nuggets vs Memphis Grizzlies, pemilik MVP back-to-back itu mampu mencetak triple double lagi. Kali ini, angka skor triple double tidak biasa dan langka yakni 13 poin, 13 assist, dan 13 rebounds dengan rentang waktu bermain 37 menit.

Sebelumnya, Nikola Jokic juga memperoleh triple-double ketika melawan Charlotte Hornets dengan masing-masing 40 poin, 10 assist, dan 27 rebounds. Sehingga itu menjadi triple-double keenam musim ini dan ke-82 sepanjang kariernya selama berkompetisi tertinggi NBA.

Selain cetak rekor spesial, statistik Nikola Jokic selama reguler season ini cukup mengesankan yang memperoleh rata-rata 24,7 poin, 11,6 rebounds, dan catatan assist tertinggi nomor 3 (9,2).

Mengutip dari ESPN pada Kamis, 22 Desember 2022, disebutkan bahwa Nikola Jokic berhasil masuk dan bergabung dengan salah dua legenda NBA, Larry Bird dan Magic Johnson yang pertama kali melakukannya di Game 6 Final NBA 1982 sebagai satu-satunya pemain yang finis dengan 13 poin, 13 rebounds, dan 13 assist dalam satu game.

Dengan demikian, Nikola Jokic wajib mempertahankan dan konsisten penampilannya musim 2022/2023 hingga meraih hattrick gelar Most Valuable Player (MVP). Bukan tanpa alasan, dia mendapat saingan berat dari bintang Philadelphia 76ers, Joel Embiid.

 

Aaron Gordon Mampu Jadi Pencetak Poin Tertinggi

Foto: Aaron Gordon
Forward Denver Nuggets, Aaron Gordon tampil apik vs Memphis Grizzlies. (Instagram/nuggets)

Forward Denver Nuggets, Aaron Gordon menunjukkan performa luar biasa saat timnya meraih kemenangan atas Memphis Grizzlies di hadapan penggemar sendiri, Pepsi Center.

Mantan peraih penghargaan Slam Dunk 2016 itu berhasil keluar sebagai pencetak poin tertinggi bagi tim berjuluk Mile High City dengan masing-masing 24 poin, empat assist, dan tujuh rebounds selama 27 menit bermain.

Selain Nikola Jokic dan Aaron Gordon, ada Bruce Brown Jr yang turut menyumbang juga yakni 16 poin, empat assist, dan lima rebounds.

Berdasarkan statistik Aaron Gordon musim ini, dia menorehkan rata-rata 17,3 poin dengan persentase tertinggi ke-11 (60,9%), 2,1 assist, dan 6,4 rebounds.

Gelar Nikola Jokic

Foto NBA: 10 Daftar Nama Peraih Gelar Individu NBA Musim 2020/2021
Penghargaan pemain terbaik atau MVP pada NBA musim 2020/2021 jatuh kepada Nikola Jokic, pemain Denver Nuggets. (Foto: Getty Images via AFP/Dustin Bradford)

Nikola Jokic dipilih oleh Denver Nuggets pada 28 Juli 2015 melalui draft NBA. Saat itu, dia berada di urutan ke-42 putaran kedua dan dia berasal dari KK Mega Soccerbet alias Mega Basket.

Dia menandatangani kontrak profesional pertamanya yang berdurasi jangka panjang dengan Denver Nuggets usai mencetak rata-rata 8,0 poin dan 6,2 rebounds dalam lima pertandingan. Sampai saat ini pun pemain berjuluk Joker itu telah menjelma sebagai salah satu pemain terbaik di kompetisi NBA.

Berikut gelar Nikola Jokic selama tujuh tahun bersama Denver Nuggets.

  • 2× NBA Most Valuable Player (MVP): 2021, 2022
  • 4× NBA All-Star: 2019–2022
  • 3× All-NBA First Team (2019, 2021, 2022)
  • All-NBA Second Team: 2020
  • NBA All-Rookie First Team: 2016
  • 2× Serbian Player of the Year: 2018, 2021
  • ABA League MVP: 2015
  • ABA League Top Prospect: 2015

Jadwal Pertandingan Denver Nuggets

Hasil NBA :  Nuggets Akhiri 11 Kemenangan Beruntun Jazz
Center Nuggets Nikola Jokic membawa timnya mengalahkan Utah Jazz pada lanjutan NBA (AP)

Sabtu, 24 Desember 2022

09.00 WIB: Nuggets vs Blazers

Senin, 26 Desember 2022

10.30 WIB: Nuggets vs Suns

Rabu, 28 Desember 2022

10.00 WIB: Kings vs Nuggets

Kamis, 29 Desember 2022

10.00 WIB: Kings vs Nuggets

Sabtu, 31 Desember 2022

09.00 WIB: Nuggets vs Miami Heat

Senin, 2 Januari 2023

08.00 WIB: Nuggets vs Celtics

Selasa, 3 Januari 2023

08.00 WIB: Timberwolves vs Denver Nuggets

Jumat, 6 Januari 2023

10.00 WIB: Nuggets vs Clippers

Sabtu, 7 Januari 2023

09.00 WIB: Denver Nuggets vs Cavaliers.

Infografis Olahraga Benteng Kedua Cegah Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Olahraga Benteng Kedua Cegah Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya