5 Trik Padu Padan agar Stocking Terlihat Modis

Tak hanya memberikan kehangatan pada kaki, stocking juga dapat membuat tampilan terlihat lebih gaya jika dipadupadankan dengan tepat

oleh Chiptania Manggalawati diperbarui 08 Des 2015, 06:45 WIB
Diterbitkan 08 Des 2015, 06:45 WIB
Padupadan Stoking
Tampil gaya dan modis dengan stocking

Liputan6.com, Jakarta Stocking merupakan salah satu fashion item yang wajib dimiliki setiap perempuan. Tak hanya memberikan kehangatan pada kaki, stocking juga dapat memberikan pernyataan gaya apabila dipadupadankan dengan cara yang tepat. Penggunaan stocking dapat menjadi tantangan tersendiri bagi Anda yang tidak terlalu terbiasa menggunakannya. Bahkan banyak wanita yang melihat stocking sebagai kostum Halloween dan bukan basic item yang dapat membuat penampilan terlihat lebih fashionable. Dilansir dari Huffington Post pada Senin (7/12/2015), berikut adalah lima trik penggunaan stocking untuk tampil modis namun tetap terlihat lebih dewasa.

Berani bereksperimen dengan gaya.
Pada dasarnya, stocking dapat dikenakan pada semua jenis pakaian. Anda dapat memadukan stocking dengan terusan, rok, atau bahkan celana pendek. Padukan stocking dengan terusan yang menurut Anda terlalu pendek. Agar terlihat lebih edgy, padukan dengan jaket kulit, dan syal.

Berkreasi dengan tekstur.
Padukan stocking dengan mantel berbulu, rok berbahan denim atau kulit, hingga terusan berbahan fabrikasi yang ringan. Detail tekstur ini secara langsung akan menambahkan daya tarik pada keseluruhan penampilan, dan terlihat tidak monoton.

Lebih cerdas dalam bermain warna dan pola.
Anda juga dapat mengenakan stocking dengan warna selain hitam, tapi Anda juga harus berhati-hati dalam memadukannya. Stocking dengan desain dan warna yang lebih berani memang terlihat menyenangkan, namun jika tidak dipadukan dengan bijak dan hati-hati justru akan membuat penampilan Anda terlihat norak dan kekanak-kanakan.

Pemilihan sepatu yang benar.
Ketika memakai stocking, pilihlah sepatu yang membuat kaki Anda terlihat jenjang. Sepatu boots (datar, tanpa hak, atau di atas lutut) bisa menjadi pilihan yang aman. Namun, Anda juga dapat memberikan tampilan berbeda dengan sneaker atau balerina shoes.

'Less is more'
Aturan ini berlaku hampir di setiap situasi yang berkenaan dengan cara berbusana, termasuk dalam mengenakan stocking. Jika Anda merasa tak bersemangat melihat isi lemari, tak ada salahnya untuk mengenakan pakaian yang lebih sederhana dan mudah dipadupadankan. Anda dapat memadukan terusan warna hitam dan jaket kulit dengan stocking polos atau jaring-jaring.

 

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya