Liputan6.com, - Kelompok militan yang menamakan diri Negara Islam atau ISIS mengancam akan membunuh 2 sandera lagi dalam waktu 24 jam ini. Mereka mengancam akan membunuh sandera warga Jepang dan Yordania.
Namun seperti dilansir BBC, Rabu (28/1/2015), ancaman itu akan dibatalkan bila Yordania membebaskan seorang perempuan asal Irak, Sajida al-Rishawi--yang dijatuhi hukuman mati karena keterlibatannya dalam pengeboman di Amman pada 2005.
Ancaman ISIS itu disampaikan melalui pesan video yang diunggah ke laman video, YouTube. Suara dalam video diduga adalah suara seorang wartawan Jepang, Kenji Goto, yang ditangkap di Suriah Oktober lalu.
Suara dalam video tersebut menyebutkan, nyawanya terancam bersama seorang pilot Angkatan Udara Yordania, Mu'ath al-Kaseasbe, yang pesawatnya ditembak jatuh oleh kelompok ISIS.
Sementara itu Jepang menyatakan sedang meminta bantuan pemerintah Yordania untuk membebaskan Kenji Goto. Pemerintah Jepang langsung menggelar pertemuan darurat setelah muncul video terbaru yang disebut-sebut dikeluarkan ISIS itu.
"Di tengah situasi yang sangat sulit ini, kami tetap meminta kerja sama Pemerintah Yordania untuk membebaskan Goto," kata juru bicara Pemerintah Jepang Yasuhide Suga, Selasa kemarin.
Sebelumnya seorang warga Jepang Haruna Yukawa juga telah menjadi korban pembunuhan kelompok ISIS. (Rmn)
ISIS Ancam Bunuh 2 Warga Jepang dan Yordania
Ancaman ISIS itu disampaikan melalui pesan video yang diunggah ke laman video, YouTube.
diperbarui 28 Jan 2015, 06:52 WIBDiterbitkan 28 Jan 2015, 06:52 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ngaku Polisi, Penumpang Ojek Online di Jaktim Bawa Kabur Motor Pengemudi
Top 3 Islami: Kisah KH Mahrus Ali Lirboyo Batalkan Penerbangan karena Pesawat Bau Mayit, Amalan yang Dekatkan Perempuan ke Surga
Cuaca Hari Ini Minggu 1 Desember 2024: Jabodetabek Cenderung Cerah Berawan, Siang Hujan
Hasil Liga Italia Serie A: AC Milan Hajar Empoli, Jay Idzes dkk Digilas Bologna
5 Cara Alami Membakar Lemak Perut di Pagi Hari Tanpa Olahraga
Toyota Hadirkan GR Supra Edisi Terakhir Hanya 300 Unit
3 Resep Bakwan Bakar yang Cocok Disantap Saat Hujan
Milenial dan Gen Z Lebih Sering Konsultasi Keuangan ke AI
Bos BEI Ingin Masyarakat Melek Investasi Saham Syariah
Daya Tarik Umbul Ponggok, Wisata Air Menarik di Klaten
Kemenangan Bersejarah Industri Kripto: Pengadilan Tolak Beri Sanksi Tornado Cash
1 Desember 1959: Perjanjian Antartika Larang Aktivitas Militer di Benua Tersebut