Penyelamatan Dramatis 117 Turis di Feri yang Terbakar Thailand

Asap hitam tebal membumbung di langit sekitar Krabi menuju pulau Phuket di Laut Andaman di Thailand selatan.

oleh Tanti Yulianingsih diperbarui 09 Apr 2015, 13:51 WIB
Diterbitkan 09 Apr 2015, 13:51 WIB
Penyelamatan Dramatis Wisatawan Asing di Feri Terbakar Thailand
Asap hitam tebal membumbung di langit sekitar Krabi menuju pulau Phuket di Laut Andaman di Thailand selatan.

Liputan6.com, Bangkok - Asap hitam tebal membumbung di langit sekitar Krabi menuju pulau Phuket di Laut Andaman di Thailand selatan. Ternyata kapal feri yang sedang dalam perjalanan wisata pada Rabu 8 April 2015 itu dilaporkan terbakar.

"Penyelamatan dramatis dilakukan terhadap puluhan wisatawan asing, setelah 'si jago merah' membakar feri itu," kata salah satu polisi seperti dikutip dari Channel News Asia, Kamis (9/4/2015).

Kapal cepat atau speedboat pun dikerahkan ke lokasi kebakaran feri, untuk mengevakuasi 117 penumpang.
 
Polisi Krabi mengatakan tidak ada yang terluka dalam insiden tersebut. Namun dikabarkan ada seorang wanita Israel yang hilang.

"Satu perempuan dilaporkan hilang, tetapi belum jelas apakah dia terperangkap di dalam perahu. Kami sedang menyelidikinya," kata Kolonel Polisi Sanya Meksai.

Insiden ini mencederai langkah Thailand yang tengah memperbaiki reputasinya sebagai surga wisata, setelah 11 bulan mencekam akibat kudeta militer, darurat militer, dan skandal pembunuhan brutal dua backpackers Inggris tahun 2014.

Padahal menurut pihak berwenang setempat, banyak wisatawan saat ini tengah menuju Thailand karena dalam masa liburan. (Tnt/Ein)

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya