Liputan6.com, London - Calon kandidat presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump memuji hasil referendum Inggris yang memutuskan negara itu keluar dari Uni Eropa. Pernyataan itu ia sampaikan setibanya di Skotlandia dalam rangka meresmikan pembukaan resor golf miliknya, Turnberry.
"Inggris telah mengambil kontrol kembali. Itu adalah hal yang hebat," ujar Donald Trump seperti dilansir The Guardian, Jumat (24/6/2016).
Bersama dengan keluarganya, Trump dilaporkan mendarat menggunakan helikopter di depan resor golf Trump Turnberry pada pukul 9 pagi waktu setempat. Pada saat yang sama penghitungan suara tengah berlangsung di Britania Raya.
Sosok kontroversial itu sebenarnya tidak dijadwalkan bicara di hadapan wartawan, namun pada akhirnya ia tak kuasa menolak pertanyaan bertubi-tubi yang disodorkan padanya. Mengenakan topi baseball putih bertuliskan 'Make America Great Again', ia mengklaim tidak ada yang akan berubah dalam hubungan AS dan Inggris pasca-Brexit.
"AS dan Inggris akan tetap menjadi sekutu yang kuat," ujarnya.
Selain itu, Trump menggambarkan hasil referendum sebagai jajak pendapat yang bersejarah. Ia juga memprediksikan hal serupa akan terjadi di seluruh dunia.
"Ini (referendum Inggris) bukan yang terakhir. Ada banyak kemarahan," ungkap taipan properti itu.
Sementara itu, ketika mengacu pada masyarakat Inggris, ia mengatakan, "Mereka (rakyat Inggris) marah atas orang-orang yang datang dan mengambil alih. Mereka marah atas begitu banyak hal. Namun Inggris akan pulih," tegasnya.
Sebelumnya, pada awal Juni lalu, Trump lebih dulu mengomentari isu Brexit. Ia mengatakan akan lebih baik bagi rakyat jika Inggris memutuskan berpisah dari UE.
Donald Trump Puji Keputusan Rakyat Inggris Cerai dari UE
Calon kandidat presiden AS Donald Trump, menyambut baik hasil referendum Inggris yang memutuskan negara itu keluar dari UE.
diperbarui 24 Jun 2016, 18:39 WIBDiterbitkan 24 Jun 2016, 18:39 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
5 Fakta Terkait Kecelakaan Truk Tronton di Lampu Merah Slipi, Dua Orang Meninggal
350 Kata-kata Bijak Opportunity Quote untuk Inspirasi
iPhone 17 Pro Tinggalkan Desain Titanium, Hadir dengan Kamera dan Material Baru
Belum 2 Minggu Menjabat, Victoria Kjaer Theilvig Diminta Copot Mahkota Miss Universe 2024 karena Lypsinc
Warga RI Sering Kena Penipuan Sektor Jasa Keuangan? Ini Biang Keroknya
Kenapa Hidup Kita Susah? Simak Kata Buya Yahya
Resep Dadar Jagung Gurih dan Renyah yang Mudah Dibuat, Coba Juga 6 Variasinya
Hasil Quick Count Pilkada 2024 Kota Sukabumi: Ayep-Bobby Unggul di Atas 44%
350 Inspiring Life Quote of the Day to Motivate You
Imam-Ririn Klaim Kemenangan 51,5 Persen Versi Data PKS pada Pilkada Depok 2024
Pengumuman Pemenang Pilkada 2024 Kapan? Cek Jadwal dan Tahapannya
Culas Itu Apa: Memahami Makna dan Dampak Perilaku Curang dalam Kehidupan Sehari-hari