2 Orang Tewas dalam Ledakan Besar di Sebuah Toko di China

Ledakan terjadi di Distrik Xihu di kota Hangzhou, Provinsi Zhejiang, China. Setidaknya dua orang tewas dan puluhan lainnya terluka.

oleh Khairisa Ferida diperbarui 21 Jul 2017, 12:33 WIB
Diterbitkan 21 Jul 2017, 12:33 WIB
Ilustrasi rumah meledak
Ilustrasi rumah meledak

Liputan6.com, Beijing - Setidaknya dua orang tewas dan 55 lainnya cedera dalam sebuah ledakan besar yang dipicu gas di Kota Hangzhou, Provinsi Zhejiang, China.

Peristiwa itu terjadi di sebuah toko di pinggir jalan Distrik Xihu pada pukul 08.40 waktu setempat.

Seperti dikutip dari Shanghai Daily pada Jumat (21/7/2017) ledakan itu menghancurkan toko dan memecahkan kaca sejumlah kendaraan yang lewat.

Di antara korban luka, setidaknya 12 orang dilaporkan berada dalam kondisi kritis. Mereka kini telah dirawat di rumah sakit.

Api berhasil dipadamkan dan penyebab ledakan hingga kini masih diselidiki.

"Ledakan terjadi dua kali. Peristiwa itu bahkan merusak kaca-kaca jendela di sejumlah toko terdekat," kata seorang saksi seperti dilansir South China Morning Post.

Sementara itu, saksi lainnya mengatakan, "Saya berada di kompleks perumahan saat itu. Bangunan pada radius 300 meter dari restoran itu ikut bergetar -- seperti ledakan bom".

 

Simak pula video berikut:

 

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya