Liputan6.com, Wuhan - Proses evakuasi terhadap para WNI yang berada di Wuhan hampir sampai di titik akhir. Kemarin, Sabtu 1 Januari 2020, emerintah melalui Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Menlu Retno dan Menkes Terawan melepas 42 orang tim evakuasi untuk menjemput 245 WNI di Wuhan, China. Pelepasan dilakukan di Bandara Soekarno Hatta pada pukul 13.00.
Advertisement
Sebelumnya, virus corona melumpuhkan Kota Wuhan dan membuat warga, termasuk WNI, terisolasi. Ada sebanyak 245 WNI yang tinggal di kota tersebut.
Sementara itu, sejumlah WNA lainnya yang bermukin di Wuhan dan kota di China lainnya telah dipulangkan. Contohnya, Jepang yang telah memulangkan seluruh warganya ke negaranya.
Berikut adalah proses penjemputan para WNI dari Wuhan, tempat virus corona berasal.
Menlu Retno Marsudi, Menkes Terawan, dan Panglima TNI Hadi Tjahjanto melepas 42 relawan penjemput WNI di Wuhan, Sabtu (1/2/2020).
Selagi itu di Wuhan...
Para WNI yang kebanyakan merupakan mahasiswa dari Wuhan melakukan persiapan untuk kembali pulang ke Tanah Air
Advertisement
Para WNI Tiba di Bandara Wuhan
Para WNI melakukan proses pendataan dan juga pembagian makanan di Bandara Wuhan
Pembagian Boarding Pass dan Proses Check In
Para WNI dibagikan boarding pass dan segera melakukan proses check in.
Advertisement
Siap Masuk ke Pesawat
Para WNI di Wuhan akhirnya siap masuk ke pesawat dan melakukan perjalanan kembali ke Indonesia.
Sementara itu di Natuna...
Natuna rencananya akan menjadi lokasi pendaratan dan tempat para WNI dikarantina selama kurang lebih dua minggu. Menanggapi hal tersebut, para warga di sana pun melakukan aksi protes lantaran khawatir para WNI membawa virus corona ke wilayah tersebut.
Advertisement