Kanada Buka Shelter Khusus PSK Jalanan Pertama di Vancouver, Dapat Makan hingga Air Panas

Shelter khusus PSK jalanan dibuka di Vancouver, Kanada bagi mereka yang ingin beristirahat sebentar atau dalam waktu lama.

oleh Liputan6.com diperbarui 19 Nov 2020, 14:17 WIB
Diterbitkan 19 Nov 2020, 14:17 WIB
Shelter khusus PSK di Vancouver
Shelter khusus PSK di Vancouver (@WISHvancouver/Twitter).

Liputan6.com, Vancouver - Kanada membuka sebuah tempat penampungan (shelter) setiap hari bagi pekerja seks atau PSK yang tinggal di jalanan. Tempat penampungan darurat pertama di Kanada untuk pekerja seks jalanan ini dibuka di Downtown Eastside, Vancouver.

Dikutip dari News 1130, Kamis (19/11/2020), shelter itu menawarkan tempat tinggal bagi para pekerja seks jalanan sehingga dapat tidur dengan aman dan hangat.

Tempat ini dijalankan oleh WISH Drop In Center, sebuah organisasi kemanusian di Kanada yang memperhatikan pekerja seks. Shelter ini terdiri dari tempat tidur untuk 23 wanita pekerja seks (termasuk untuk transpuan) dan mereka yang memiliki dua ketertarikan. Selain tempat tidur, fasilitas yang mereka terima adalah air panas, binatu, dan makanan.

Beberapa tempat tidur akan dialokasikan untuk pekerja seks yang hanya beristirahat dalam jangka pendek, sementara sebagian besar lainnya akan diberikan untuk mereka yang ingin beristirahat jangka panjang. 

"WISH bangga dan bersemangat untuk mulai mengoperasikan tempat penampungan setiap hari dan saat pertama di Kanada bagi para pekerja seks jalanan," imbuh direktur eksekutif WISH Mebrat Beyene.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Telah Lama Dibutuhkan PSK di Vancouver

Ilustrasi PSK
Ilustrasi PSK di lokalisasi. (Istimewa)

"Tempat penampungan khusus (shelter) untuk pekerja seks telah menjadi kebutuhan sejak lama, tetapi COVID-19 sekarang telah memperburuk krisis kemiskinan, tunawisma dan persediaan obat-obatan. Tempat penampungan darurat sementara seperti ini sangatlah penting sekarang," tambahnya.

Tempat penampungan sementara juga akan menyediakan akses ke layanan dukungan WISH, termasuk pengajaran untuk melek huruf dan pekerjaan, serta program lokal bagi mereka.

"Kami bangga bermitra dengan WISH untuk menyediakan ruang penting ini. COVID-19 dan krisis yang sedang berlangsung berdampak pada mereka yang paling terpinggirkan di kota kami dan tempat penampungan baru ini akan menawarkan ruang bagi wanita yang mungkin tidak memiliki tempat untuk pulang," kata Sandra Singh, dari kota tersebut.

"Tempat penampungan ini akan memberikan layanan penting yang kita anggap biasa setiap hari, seperti tempat yang aman untuk tidur, air untuk mandi, fasilitas binatu dan makanan panas," ungkapnya.

WISH juga akan menawarkan lima kamar kecil dan area istirahat luar ruangan yang aman.

 

Reporter: Ruben Irwandi

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya