Diet ala Kate Middleton, Mau Coba?

Diet Kate Middleton bermanfaat untuk membuat kulit bersinar, rambut sehat dan kuku yang kuat

oleh Fitri Syarifah diperbarui 21 Jun 2014, 15:03 WIB
Diterbitkan 21 Jun 2014, 15:03 WIB
Perlu Ikuti Diet Kate Middleton Agar Langsing?
Diet Kate Middleton bermanfaat untuk membuat kulit bersinar, rambut sehat dan kuku yang kuat

Liputan6.com, Jakarta Melihat perkembangan berat badan yang susut begitu cepat setelah melahirkan Pangeran George, Kate Middleton pun terus menjadi buah bibir. Semua orang akhirnya mencari tahu seperti apa diet yang dijalaninya.

Sebelumnya Dailymail melaporkan, diet Kate Middleton bermanfaat untuk membuat kulit bersinar, rambut sehat dan kuku yang kuat. Kate kabarnya menjalani diet raw food atau mengonsumsi makanan mentah. Baginya makanan Amerika latin adalah favoritnya, seperti hidangan ikan mentah yang direndam dalam perasan jeruk dan rempah-rempah.

Sedangkan untuk camilan, Kate mengonsumsi semangka, gazpacho (sup sayuran mentah), goji berry, tabbouleh (hidangan vegetarian), dan susu almond.

Mengomentari Kate, Womenshealth, Jumat (20/6/2014) menjelaskan bahwa penulis buku The Small Change Diet, Keri Gans, MS, RD sangat percaya Kate mengonsumsi makanan sehat. Meski dietnya cukup ketat, Keri mengatakan, kita semua tidak perlu diet seperti itu. Karena yang terpenting adalah memanfaatkan kandungan makanan mentah dan mempertahankan nutrisinya.

"Setiap diet yang Anda jalani, sebaiknya kurangi konsumsi gula atau karbohidrat sederhana lainnya," kata Keri.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya