Ingin Tahu Perilaku Anak? Yuk Cek dari Tatapan Mata Saat Lahir

Melihat tatapan bayi saat lahir bisa memberi petunjuk perilaku si Kecil beberapa tahun ke depan.

oleh Benedikta Desideria diperbarui 28 Jun 2015, 08:00 WIB
Diterbitkan 28 Jun 2015, 08:00 WIB
So Sweet, Pangeran George Kecup Mesra Sang Adik
Dengan wajah lucunya, Pangeran George memandang sang adik, Putri Charlotte yang berada dipangkuannya saat bersantai di rumah mereka di Anmer Hall, Norfolk. Foto dirilis pada Sabtu, 6 Juni 2015.(REUTERS/Duchess of Cambridge)

Liputan6.com, New York- Para orangtua kerap penasaran kira-kira seperti apa perilaku anak saat besar nanti. Namun dengan melihat tatapan bayi saat lahir bisa memberi petunjuk perilaku si Kecil beberapa tahun ke depan.

Dalam studi yang dipublikasikan Jurnal Scientific Reports, peneliti mengamati 80 bayi yang baru lahir berusia satu hingga empat hari. Kemudian, mereka mengarahkan sebuah gambar dan mengamati berapa lama bayi fokus ke gambar tersebut. Lalu, saat anak-anak berusia 3 sampai 10 tahun, para orangtua diminta mengisi kuesioner tentang temperamen dan perilaku si anak.

Ternyata, peneliti menemukan bayi yang baru lahir dan melihat gambar dengan waktu yang sebentar cenderung tumbuh menjadi anak hiperaktif dan impulsif (bertindak menurut suasana hati) dibandingkan yang lama melihat gambar.

Secara umum, bayi yang menatap gambar dalam waktu sebentar memiliki masalah perilaku di masa kecil sebut penelitian yang dipublikasikan Journal Scientific Reports.

"Ini menunjukkan bayi yang baru lahir tidak seperti papan kosong, sudah ada perbedaan antara satu dengan lainnya," terang profesor di Birkbeck, University of London, Inggris, Angelica Ronald.

Perbedaan tanggapan terhadap gambar bisa jadi disebabkan genetik maupun pengalaman anak selama berupa janin.

"Tapi juga, anak yang tertarik dengan alam menunjukkan ketertarikan visual," tambah Ronald kepada Live Science seperti dilansir pada Minggu (28/6/2015).

 

Baca juga:

4 Potensi Perilaku Ortu yang Berpengaruh pada Anak

Buang Amandel Perbaiki Perilaku Anak

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya