Jangan Konsumsi 4 Makanan Ini Lewat dari Jam 9 Malam

Empat jenis makanan dan minuman ini dapat merugikan tubuh jika di konsumsi malam hari.

oleh Bella Jufita Putri diperbarui 23 Jul 2016, 18:36 WIB
Diterbitkan 23 Jul 2016, 18:36 WIB
Tak Cuma untuk Tulang, Minum Susu pun Baik untuk Otak
Ilustrasi susu | Via: myglamosphere.com

Liputan6.com, Jakarta Makan malam memang tidak dianjurkan bagi individu yang menghindari bertambahnya berat badan. Jenis makanan dan minuman ini perlu dihindari saat malam hari karena akan merugikan kesehatan Anda.

Mengutip laman Body Building, ditulis Sabtu (23/7/2016) susu menjadi salah satu jenis minuman yang perlu dihindari untuk dikonsumsi jika sudah melewati pukul 9 malam, simak penjelasannya berikut ini.

1. Susu

Walau susu dianggap sebagai sumber dari protein dan kalsium, menenggak segelas susu di atas jam 9 malam mampu menyebabkan masalah pencernaan akibat laktosa pada susu.

2. Pasta

Kalori dalam pasta akan melebarkan lingkar pinggang Anda, terlebih saat mengonsumsi di malam hari kalori tak akan terbakar dengan maksimal dan meninggalkan lemak di tubuh Anda.

3. Cabai

Mengonsumsi makanan pedas atau menggigit beberapa cabai di atas jam 9 malam akan menyebabkan rasa mulas di tengah lelapnya tidur Anda.

4. MSG

Mengonsumsi makanan yang mengandung MSG di malam hari akan merangsang tubuh sulit untuk terlelap seperti kafein. Terlebih MSG mampu membuat perut Anda semakin mengembang.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya