Studi: Sekuel Fifty Shades of Grey Bikin Wanita Tergoda Selingkuh

Sebuah penelitian terbaru menemukan bahwa sekuel Fifty Shades of Grey menginspirasi ribuan wanita untuk selingkuh.

oleh Dyah Puspita Wisnuwardani diperbarui 17 Feb 2017, 18:00 WIB
Diterbitkan 17 Feb 2017, 18:00 WIB
Fifty Shades of Grey
Sebuah penelitian terbaru menemukan bahwa sekuel Fifty Shades of Grey menginspirasi ribuan wanita untuk selingkuh.

Liputan6.com, Jakarta Sejak dirilis pertama kali pada 2011, novel Fifty Shades of Grey langsung bikin heboh dunia. Tak hanya laris dan diangkat menjadi film bioskop, novel karya E.L.James itu juga berhasil meningkatkan penjualan mainan seks di Inggris hingga 400 persen pada 2012. Hal itu menyiratkan banyak pasangan yang mulai berani mencoba hal baru dalam kehidupan seksual mereka.

Kini film kedua trilogi Fifty Shades of Grey, Fifty Shades Darker, kabarnya menginspirasi para wanita untuk mencoba berhubungan dengan orang lain. Ya, sebuah penelitian terbaru menemukan bahwa film Fifty Shades Darker menginspirasi ribuan wanita untuk selingkuh.

Melansir laman Dailystar, Jumat (17/2/2017), penelitian yang dipublikasikan oleh situs kencan bagi pasangan menikah di Inggris, Illicit Encounters, menunjukkan terjadi peningkatan hingga 33 persen wanita yang mendaftar tiap minggunya. Sementara peningkatan pendaftar pria hanya 9 persen.

Peningkatan ini dihitung sejak 6 hingga 13 Februari. Situs tersebut mendapat kunjungan luar biasa pada Minggu, 11 Februari 2017, sehari setelah film Fifty Shades Darker dirilis di Inggris.

Lebih jauh, situs tersebut menyebutkan sekitar 85 persen dari 150 wanita mengatakan, adegan tertentu dalam Fifty Shades Darker semakin menyadarkan betapa menyedihkannya kehidupan seks mereka. Hal itu membuat para wanita merasa terpaksa mencari solusi dengan selingkuh.

"Apakah Anda usia 19 atau 90 tahun, seks merupakan bagian penting dari hubungan yang sehat. Sayangnya, hal itu seringkali berkurang terkait usai dan banyak orang menerimanya sebagai bagian dari norma yang berlaku,' ujar juru bicara Illicit Encounters, Christian Grant.

Grant menambahkan, menjaga hubungan tetap segar dan menarik mungkin sulit, tapi terbukti, beberapa wanita tidak berpendapat demikian.

"Jika suami mereka tak lagi tertarik berhubungan intim, ada alternatif bagi mereka. Mereka bisa selingkuh dengan seseorang yang bersedia," tutup Grant.

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya