Peringatan Konten!!

Artikel ini tidak disarankan untuk Anda yang masih berusia di bawah

18 Tahun

LanjutkanStop di Sini

21 Kali Orgasme Tiap Bulan, Risiko Kena Kanker Prostat Menjauh

Bukan bualan, studi buktikan pria yang rutin meraih orgasme risiko kena kanker prostat menurun.

oleh Giovani Dio Prasasti diperbarui 14 Nov 2018, 23:59 WIB
Diterbitkan 14 Nov 2018, 23:59 WIB
Ilustrasi pria masturbasi (iStockphoto)
Orgasme membantu pria mencegah kanker prostat (iStockphoto)

Liputan6.com, Jakarta Orgasme secara teratur bisa membantu pria untuk menghindari kanker prostat. Ternyata dengan teratur meraih orgasme, membantu prostat mengeluarkan racun.

Mengutip The Sun pada Rabu (14/11/2018), ilmuwan dari Harvard University, Amerika Serikat menemukan, pria yang sering ejakulasi menjaga kelenjar yang memproduksi air mani agar tetap sehat. Untuk mencapai itu, paling tidak dibutuhkan 21 kali orgasme dalam sebulan.

Studi yang diikuti 2 ribu pria mengikuti penelitian tersebut. Para ilmuwan menemukan, tingkat aktivitas seksual yang tinggi mengurangi risiko tertular kanker prostat hingga 33 persen.

Selain itu, 21 kali adalah jumlah orgasme maksimal dalam sebulan. Angka ini sama dengan 252 ejakulasi per tahun, atau hampir 70 persen hari dalam satu tahun.

 

Saksikan juga video menarik berikut ini:

 

Mengeluarkan racun penyebab kanker

Seks (iStockphoto)
Orgasme membantu pria mencegah kanker prostat (iStockphoto)

Para ahli belum tahu persis penyebab ejakulasi bisa membantu menurunkan risiko kanker prostat. Spekulasi yang paling kuat, aktivitas itu membantu mengeluarkan racun penyebab kanker.

Kanker prostat merupakan salah satu penyakit yang berbahaya bagi pria. Di Inggris, 10.900 pria terbunuh karena ini. Jumlahnya bisa meningkat hingga 15 ribu per tahun di 2026.

Walau begitu, bukan berarti Anda harus terus menerus ejakulasi. Sekalipun kehidupan seks aktif bisa menjadi indikator kesehatan yang baik secara menyeluruh, Anda tetap perlu mempertahankan pola hidup sehat seperti makan seimbang, kelola stres dan rutin olahraga. 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya