Naik 1.226, Total Kasus Positif Corona di Indonesia Capai 45.029

Berikut laporan kasus positif Corona COVID-19 di Indonesia pada Sabtu, 20 Juni 2020

oleh Aditya Eka Prawira diperbarui 20 Jun 2020, 15:40 WIB
Diterbitkan 20 Jun 2020, 15:40 WIB
Pemkot Tangerang Lakukan Swab Test Corona Covid-19
Petugas mengambil sampel spesimen saat swab test secara drive thru di halaman Laboratorium Kesehataan Daerah (LABKESDA) Kota Tangerang, Banten, Kamis (9/4/2020). Pemkot Tangerang melaksanakan swab test yang dilakukan untuk tenaga medis dan orang dalam pemantauan (ODP). (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Liputan6.com, Jakarta - Kasus positif COVID-19 pada hari ini, Sabtu, 20 Juni 2020 bertambah sebanyak 1.226. Sehingga secara keseluruhan terdapat 45.029 kasus Corona di Indonesia..

Jubir Penanganan COVID-19 Achmad Yurianto juga mengungkapkan bahwa jumlah kasus sembuh pada hari ini mencapai 534 sehingga secara total terdapat 17.883 yang dinyatakan sembuh dari COVID-19.

Sementara itu, kasus meninggal dunia bertambah 56 sehingga secara total terdapat 2.429 kematian terkait dengan COVID-19.

Pada kesempatan tersebut, Yuri juga mengatakan bahwa sebanyak 37.336 Orang Dalam Pemantauan dan 13.150 Pasien Dalam Pengawasan masih dipantau.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Simak Video Menarik Berikut Ini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya