Liputan6.com, Jakarta - Saat menikah dengan Pangeran William pada 2011, semua mata tertuju pada Kate Middleton yang tampak begitu cantik. Kate tampil begitu memesona saat berjalan ke altar kala itu.
Pada saat itu, banyak laporan yang mengatakan bahwa Kate Middleton diet Dukan jelang pernikahannya.
Baca Juga
Diet Dukan adalah diet tinggi protein, tapi rendah karbohidrat dan lemak ala Prancis. Diet ini banyak disukai oleh banyak selebritas Hollywood, di antaranya Jennifer Lopez hingga Gisele Bundchen.
Advertisement
Proses Menjalani Diet Dukan ala Kate Middleton
Terdapat empat tahap pada Diet Dukan seperti dikutip dari Express.co.uk pada Selasa, 14 Maret 2023, yaitu:
- Attack (serangan)
- Cruise (pelayaran)
- Consolidation (konsolidasi) dan
- Stabilization (stabilisasi)
Pada tahap attack, pelaku diet dukan hanya diperbolehkan untuk mengonsumsi protein, tanpa buah dan bahkan sayuran, selama empat hingga enam hari.
Selanjutnya, dalam fase cruise, Anda diperbolehkan untuk mengongumsi sayur pada hari-hari tertentu.
Kemudian, pada fase consolidation, orang-orang yang menjalani diet dukan diperbolehkan kembali untuk mengonsumsi beberapa buah, karbohidrat, dan keju, serta melakukan 'perayaan' (makan secara bebas) dua kali dalam seminggu.
Lama berlangsungnya fase dua dan tiga tergantung pada berapa banyak berat yang ingin Anda turunkan.
Kemudian, tahap terakhir diet Dukan adalah stabilization. Pada tahap ini, Anda harus melakukan stabilisasi pola makan dan melakukan mode attack seminggu sekali.
Diet Dukan ala Kate Middleton Terbagi Menjadi Tiga Fase
Sedikit berbeda dari yang ditulis Express, menurut laman Marie Claire, diet Dukan dibagi menjadi tiga fase.
Fase pertama yakni attack. Pada tahap ini, Anda diwajibkan untuk membatasi asupan secara ketat.
Anda hanya diperbolehkan mengonsumsi makanan tinggi protein selama dua hingga tujuh hari, tergantung pada penurunan berat badan yang diinginkan.
Pada fase kedua yakni cruise, Anda diperbolehkan untuk mengonsumsi protein dan sayuran secara bergantian setiap harinya.
Fase ketiga memperbolehkan Anda untuk mengonsumsi kembali makanan seperti roti, buah, dan bahkan keju. Semakin lama, diet ini menjadi lebih tidak ketat setiap pekannya.
Menurut laman Marie Claire, Dukan mengatakan bahwa diet yang dibuatnya adalah alasan mengapa wanita Prancis bisa tetap kurus tanpa harus pergi ke gym.
Advertisement
Diet Dukan ala Kate Middleton Berisiko?
Diet Dukan dirancang oleh dokter Prancis Pierre Dukan. Menurut Dukan, seseorang bisa menurunkan berat badan 2-4 kg dalam lima hari pertama sejak mengikuti diet Dukan.
Menurut ahli diet dan ahli gizi Susie Burrell, Diet Dukan merupakan program diet tinggi protein, yang kemudian diikuti dengan mengonsumsi karbohidrat gandum dan banyak buah dan sayuran segar dengan porsi yang sedikit.
Tak sependapat dengan Burrell, Badan Nasional untuk Pangan, Lingkungan, dan Keselamatan Kesehatan Kerja Prancis menganggap bahwa Diet Dukan cenderung berisiko.
Apa yang Terjadi Jika Melakukan Diet Dukan untuk Jangka Panjang?
British Dietetic Association pun menyebutnya sebagai salah satu dari lima "diet terburuk" tahun 2011 setelah menjadi berita viral menjelang pernikahan Kate Middleton.
Oleh karena itu, Diet Dukan tampaknya tidak mendapat sambutan hangat dari banyak pakar kesehatan pada awal 2010-an.
Namun, karena hubungannya dengan Kate Middleton, diet Dukan menjadi diet terpopuler kesembilan di dunia.
Diet Dukan ala Kate Middleton Justru Menambah Berat Badan
Ketika muncul laporan bahwa Kate Middleton mengikuti diet Dukan menjelang hari besarnya, penulis biografi kerajaan Katie Nicholl meluruskan rumor tersebut. Ia berbicara di acara Loose Women di ITV pada Maret 2011.
Mantan panelis Sherrie Hewson bertanya kepada Nicholl, apakah benar Kate kehilangan berat badannya menjelang pernikahan.
Nicholl kemudian meluruskan rumor tersebut,"Saya diberi tahu bahwa dia berusaha keras untuk menambah berat badan. Berat badannya turun karena, seperti yang Anda bicarakan sebelumnya tentang perencana pernikahan, mereka sempat tidak memiliki perencana pernikahan,” jelas Nicholl, seperti ditulis Express.co.uk.
Moderator Andrea McLean menambahkan,"Mereka melakukan ini sepenuhnya sendiri. Jadi, Kate telah memeriksa hotel, mencicipi menu, dan memesan toko bunga layaknya pasangan normal."
"Anda tahu apa yang terjadi ketika Anda menikah? Anda tidak perlu melakukan diet karena berat badan Anda turun karena akan selalu merasa cemas," lanjut Nicholl.
Advertisement