Dinas Kesehatan Kota Bekasi, Jawa Barat, selama masa arus mudik-balik Idul Fitri 1434 Hijriah menyiagakan 100 dokter dan ratusan tenaga perawat di 34 posko kesehatan.
"Mereka akan kami sebar di 34 posko kesehatan sepanjang jalur mudik-balik," ujar Kepala Dinas Kesehatan Kota Bekasi, Anne Nur Chandrani, di Bekasi, seperti dikutip dari Antara, Sabtu (27/7/2013).
Dia mengatakan, petugas kesehatan itu akan berbaur dengan sejumlah petugas lainnya dari kepolisian, Dinas Perhubungan, Kodim 0507, pramuka, pemadam kebakaran, dan Organisasi Amatir Radio Indonesia (Orari).
   Â
"Untuk posko induk kami tempatkan di Harapan Indah, simpang BCP, dan simpang Bulak Kapal Bekasi Timur," katanya.
   Â
Setiap posko, kata dia, akan beroperasi selama 24 jam mulai sepekan menjelang Lebaran hingga seminggu setelah Idul Fitri.
   Â
"Di satu posko disiagakan tiga dokter dan tiga perawat yang akan dibagi dalam tiga shift," katanya.
   Â
Selain menugaskan tenaga medis, Dinas Kesehatan juga menyiapkan peralatan serta obat-obatan.
   Â
"Selain itu juga disiagakan ambulans keliling di setiap posko induk," katanya.
   Â
Ambulans keliling disiagakan untuk menjangkau pasien jarak jauh dan juga yang perlu dirujuk ke rumah sakit.
"Mereka akan kami sebar di 34 posko kesehatan sepanjang jalur mudik-balik," ujar Kepala Dinas Kesehatan Kota Bekasi, Anne Nur Chandrani, di Bekasi, seperti dikutip dari Antara, Sabtu (27/7/2013).
Dia mengatakan, petugas kesehatan itu akan berbaur dengan sejumlah petugas lainnya dari kepolisian, Dinas Perhubungan, Kodim 0507, pramuka, pemadam kebakaran, dan Organisasi Amatir Radio Indonesia (Orari).
   Â
"Untuk posko induk kami tempatkan di Harapan Indah, simpang BCP, dan simpang Bulak Kapal Bekasi Timur," katanya.
   Â
Setiap posko, kata dia, akan beroperasi selama 24 jam mulai sepekan menjelang Lebaran hingga seminggu setelah Idul Fitri.
   Â
"Di satu posko disiagakan tiga dokter dan tiga perawat yang akan dibagi dalam tiga shift," katanya.
   Â
Selain menugaskan tenaga medis, Dinas Kesehatan juga menyiapkan peralatan serta obat-obatan.
   Â
"Selain itu juga disiagakan ambulans keliling di setiap posko induk," katanya.
   Â
Ambulans keliling disiagakan untuk menjangkau pasien jarak jauh dan juga yang perlu dirujuk ke rumah sakit.