Masihkan Berlian Simbol Cinta Abadi?

Berlian memiliki keunikan karena sifatnya keras dan berkilau yang membuat orang menganggapnya sebagai lambang cinta abadi.

oleh Kusmiyati diperbarui 22 Okt 2013, 19:30 WIB
Diterbitkan 22 Okt 2013, 19:30 WIB
berlian-131022b.jpg
Wanita tidak lepas kaitannya dengan perhiasaan sebagai penunjang penampilannya. Dan salah satu yang mencuri perhatian para wanita yakni berlian.

Kilaunya yang memukau, cahaya nan elok dan kualitas sempurnanya menjadikan batu mulia ini idaman sepanjang masa para wanita era modern. Berlian telah sejak lama menjadi harta berharga yang dijaga dan dikagumi dari segala umur.

"Berlian sudah kita ketahui menjadi idaman para wanita, kilau batu mulia ini mampu menarik perhatian mereka ada yang sebagai penunjang penampilan dan juga investasi, untuk itu Kami mengedepankan produk yang menggunakan berlian berkualitas terbaik dengan desain mengikuti perkembangan tren," tutur Chief Operations Officer Passion Jewelry, Airyn Tanu saat diwawancarai Liputan6.com, Selasa (22/10/2013).

Tapi masihkah berlian jadi simbol cinta abadi?

Wanita yang mengawali perjalananya di industri perhiasaan yang juga bisa dibilang sebagai pakar berlian mengatakan berlian adalah lambang cinta abadi.

"Berlian dapat dikatakan sebagai lambang cinta abadi sehingga tidak sedikit yang memberikan orang tersayangnya batu mulia ini," tuturnya saat ditemui di Pasion Jewelry, Pluit Village, Jakarta.

Kenapa harus berlian, apa alasannya?

Airyn menjelaskan berlian memiliki keunikan karena sifatnya keras dan berkilau yang membuat orang menganggapnya sebagai lambang cinta abadi. "Karena sifatnya yang keras melambangkan keabadian cinta seseorang yang tidak lekang oleh waktu," tuturnya.

Menurut tradisi Yunani, berlian dipercaya sebagai air mata para dewa, sementara orang Romawi percaya bahwa berlian adalah serpihan bintang jatuh.

Menurut Airyn berlian juga kini dimanfaatkan sebagian wanita sosialita sebagai media yang dapat memanjakan diri mereka. "Tidak sedikit juga yang menganggap berlian sebagai media untuk memanjakan diri dan mempercantik mereka," kata Airyn.

Airyn juga menambahkan label romantis dan keindahan yang menawan pada berlian sangat sempurna untuk jenis perhiasaan apapun. (Mia/Igw)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya