Pilih Cokelat, Cincin atau Bunga di Valentine Ini?

cokelat, bunga, dan cincin menjadi pilihan seseorang untuk hadiah di Hari Valentine. Anda pilih yang mana?

oleh Aditya Eka Prawira diperbarui 14 Feb 2014, 19:15 WIB
Diterbitkan 14 Feb 2014, 19:15 WIB
hadiah-valentine-140214a.jpg
... Selengkapnya
Memberikan hadiah merupakan hal yang sangat lazim di Hari Kasih Sayang (Valentine's day) yang jatuh setiap 14 Februari. Biasanya, cokelat, bunga, dan cincin menjadi pilihan seseorang untuk orang yang dicintainya.

Dari ketiga wanita ini, Linda Leenk (27), Rhesya Agustine (30), dab Putry Octora (25), kira-kira hadiah apa sih yang bakal dipilih? "Ketiga-tiganya. Ha ha ha," kata Rhesya sembari tertawa.

Alasan ketiganya memilih hadiah itu karena bingung harus memilih yang mana. Sebab, hadiah tidaklah penting. Sekarang yang lebih penting adalah perhatian dari suami tercinta.

Beda halnya dengan Linda. Wanita yang saat ini berprofesi sebagai Accounting sebuah perusahaan swasta di Jakarta mengatakan, dirinya akan lebih bunga dan cokelat.

"Alasannya karena cincin identik dengan momen dilamar. Mungkin agak berat untuk beberapa pasangan," kata Linda menjelaskan.

"Sedangkan cokelat dan bunga adalah kombinasi hadiah Valentine yang manis dan cantik. Jadi, di antara dua ini saya memilih keduanya," kata Linda tersenyum.

Senada dengan Linda, Putry Octora juga lebih memilih bunga sebagai hadiah di Hari Kasih Sayang. Apalagi bila bunga yang diberikan kepadanya adalah mawar putih.

Secara kebetulan pula, Putry yang saat ini bekerja pada bidang Marketing and Promotion merupakan sosok perempuan yang begitu menyukai mawar putih. Sudah tentu, siapa pun yang memberikannya bunga tersebut, dirinya begitu sangat menghargai pemberian itu.

"Akan lebih appreciate ketika dikasih mawar putih ketimbang cincin atau cokelat. Bunga apalagi mawar putih terlihat lebih indah dan tulus," kata Putry ketika dihubungi Health Liputan6.com dan ditulis Jumat (14/2/2014)

(Adt/Mel)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya