Liputan6.com, Jakarta - Singgah ke negara berkepulauan di Asia Timur seperti Jepang tak lengkap rasanya tanpa mampir ke kota metropolitannya di Tokyo. Di mana saja tempat wisata di Tokyo Jepang yang terkenal dan wajib dikunjungi?
Di negeri matahari terbit ini tempat wisata di Tokyo yang selalu ramai dikunjungi wisatawan adalah Tokyo Tower, Tokyo Disneyland, dan di musim olimpiade ada Museum Olimpiade Jepang yang wajib dimasukkan dalam daftar kunjungan wisata.
Tempat wisata di Tokyo Jepang yang terkenal dan wajib dikunjungi selanjutnya adalah istana kekaisaran, lalu tempat belanja fashion bermerek terkenal, dan tempat belanja barang elektronik. Penasaran seperti apa tempat wisata di Tokyo Jepang tersebut?
Advertisement
Berikut Liputan6.com ulas lebih mendalam lima belas tempat wisata di Tokyo Jepang yang terkenal dan wajib dikunjungi, Jumat (20/5/2022).
Tempat Wisata di Tokyo Jepang yang Terkenal dan Wajib Dikunjungi
1. Tokyo Tower
Tokyo Tower adalah tempat wisata di Tokyo Jepang yang terkenal. Mengunjungi Tokyo tentunya tidak lengkap bila belum ke Tokyo Tower sebagai landmark utama Tokyo.
Gaya arsitek tempat wisata di Tokyo Jepang yang terkenal seperti Tokyo Tower sangat dipengaruhi oleh Menara Eiffel. Di sini, pengunjung bisa melihat sajian pempengunjungngan Kota Tokyo dari ketinggian.
Meskipun sudah ada menara baru yang lebih tinggi, yaitu Tokyo Skytree, namun Tokyo Tower sebagai simbol utama dari kota Tokyo tetap harus pengunjung kunjungi. Tokyo Tower dibuka setiap hari. Menara Tokyo memiliki tinggi 332,5m dan merupakan menara tertinggi kedua di Jepang.
2. Gotemba Premium Outlet
Gotemba Premium Outlet adalah tempat wisata di Tokyo Jepang yang terkenal sebagai surga belanja barang-barang branded di Jepang. Di beberapa prefektur (provinsi) Negeri Matahari Terbit itu terdapat kluster premium outlet. Gotemba sangat terkenal dan cukup popular di Tokyo, Yokohama, dan Chiba.
Premium outlet ini tempat wisata di Tokyo Jepang yang terkenal dengan berbagai barang branded. Setiap gerai yang ada menerapkan kontrol kualitas sangat ketat terhadap barang yang dijual. Selama sales season, pengunjung bisa mendapatkan barang-barang branded di sini dengan cukup murah.
Dari kompleks perbelanjaan yang terletak di Yamanashi tempat wisata di Tokyo Jepang yang terkenal ini pengunjung bisa melihat keindahan Gunung Fuji sebagai latar belakangnya. Tempat ini juga sangat mudah diakses dengan bus dari Hakone atau dari Gotemba Station, atau juga naik bus langsung dari Tokyo.
3. Imperial Palace
Imperial Palace atau Istana Kekaisaran adalah tempat wisata di Tokyo Jepang yang terkenal. Daya tarik utama distrik Marunouchi Tokyo adalah Istana Kekaisaran (Kōkyo) dengan taman abad ke-17 yang indah dikelilingi oleh tembok dan parit dan masih digunakan oleh keluarga Kekaisaran hingga kini.
Tur ke Imperial Palace sebagai tempat wisata di Tokyo Jepang yang terkenal ini tersedia dan bisa dinikmati dengan mendaftar terlebih dahulu. Paket tur sudah termasuk Gerbang Kikyo-mon, Someikan (Rumah Pengunjung), Fujimi-yagura (Penjaga "Pempengunjungngan Gunung Fuji"), Taman Timur dan Gerbang Dalam, Seimon -jembatan tetsubashi, dan Gedung Badan Rumah Tangga Kekaisaran.
4. Tokyo Skytree
Tokyo skytree adalah tempat wisata di Tokyo Jepang yang terkenal. Ini salah satu landmark Kota Tokyo berupa menara selanjutnya adalah Tokyo Skytree yang bahkan lebih tinggi dari Tokyo Tower sebagai tempat wisata di Tokyo.
Menara dengan ketinggian 634 meter sebagai tempat wisata di Tokyo Jepang yang terkenal ini merupakan menara tertinggi di Jepang. Tokyo Skytree didirikan sebagai pemancar jaringan televisi dan radio untuk daerah Kanto. Di tempat ini, pengunjung bisa menikmati pempengunjungngan Kota Tokyo yang begitu menakjubkan.
5. Kebun Binatang Ueno
Taman dan Kebun Binatang Ueno adalah tempat wisata di Tokyo Jepang yang terkenal. Ini sebuah oasis hijau yang seperti surga di jantung Tokyo yang sibuk.
Taman Ueno (Ueno Kōen) sebagai tempat wisata di Tokyo Jepang yang terkenal adalah ruang hijau terbesar di kota dan salah satu tempat wisata paling populer.
Selain lahannya yang indah, taman ini juga menawarkan banyak kuil dan museum untuk dijelajahi. Hal lain yang ada di tempat wisata di Tokyo Jepang yang terkenal adalah Kebun Binatang Ueno (Onshi Ueno Dōbutsuen).
Dibuka pada tahun 1882, ini adalah kebun binatang tertua di Jepang, dan terkenal dengan ppengunjung yang dipersembahkan oleh Republik Rakyat Tiongkok.
6. Harajuku
Harajuku adalah tempat wisata di Tokyo Jepang yang terkenal sebagai daerah fashion buat para anak muda yang memiliki lokasi antara dua lingkungan besar di Tokyo yaitu Shinjuku dan Shibuya.
Tempat wisata di Tokyo Jepang yang terkenal ini merupakan lokasi berkumpulnya anak muda. Pengunjung bisa menemukan berbagai kedai terkenal yang menawarkan barang-barang yang menarik, baik untuk anak muda maupun orang dewasa.
7. Tokyo Disneyland
Tokyo Disneyland adalah tempat wisata di Tokyo Jepang yang terkenal. Tokyo Disneyland menjadi taman hiburan seluas 47 ha yang terletak di Tokyo Disney Resort Urayasu, Prefektur Chiba, Jepang. Gerbang utamanya berbatasan langsung dengan Stasiun Maihama dan Stasiun Tokyo Disneyland.
Ini adalah taman Disney pertama yang dibangun di luar Amerika Serikat dan dibuka pada 15 April 1983. Taman ini memiliki tujuh area bertema World Bazaar; empat negeri Disney tradisional: Adventureland, Westernland, Fantasyland, dan Tomorrowland; dan dua mini-land: Critter Country dan Toontown. Tokyo Disneyland sangat cocok untuk Pengunjung kunjungi bersama keluarga.
8. Roppongi
Roppongi adalah tempat wisata di Tokyo Jepang yang terkenal karena menawarkan kehidupan malam yang paling populer, terutama bagi wisatawan asing. Di Roppongi sebagian besar menawarkan bar, restoran, dan klub malam untuk orang asing. Para wisatawan yang ingin liburan atau hiburan malam terutama shopping complex dan hotel mewah untuk penginapannya, harus mengunjungi Roppongi.
Advertisement
Tempat Wisata di Tokyo Jepang yang Terkenal dan Wajib Dikunjungi
Dikunjungi
9. Ginza
Ginza adalah tempat wisata di Tokyo Jepang yang terkenal. Ginza dianggap sebagai pusat mode highclass yang ada di Jepang. Hal ini disebabkan tempat wisata di Tokyo Jepang yang terkenal seperti Ginza diisi oleh banyak toko dan restoran untuk kelas menengah keatas.
Tempat wisata di Tokyo Jepang yang terkenal seperti Ginza merupakan salah satu real estate paling mahal di dunia. Selama akhir pekan, sepanjang jalan di Ginza akan ditutup untuk lalu lintas mobil dan motor, dan menjadi surganya pejalan kaki.
10. Akihabara Electric Town
Akihabara adalah tempat wisata di Tokyo Jepang yang terkenal. Akihabara merupakan kota terbesar yang memiliki dan mengumpulkan semua jenis perangkat elektronik terbaru dan terupdate di Jepang.
Di Akihabara para penjaga atau pegawai toko kebanyakan mampu mengusai 20 bahasa yang ada di dunia. Jadi bagi seluruh wisatawan dari seluruh dunia tidak perlu khawatir untuk masalah bahasa ketika ingin membeli barang elektronik di akihabara.
11. Sensoji
Sensoji adalah tempat wisata di Tokyo Jepang yang terkenal. Kuil ini terletak di Asakusa ini memiliki arsitektur yang menarik khas Jepang. Sensoji sendiri adalah situs kuil Buddha Kuno yang dibuat sebagai penghormatan pada Bodhisattva Kannon (Guan Yin) atau yang populer juga sebagai Dewa Keberkahan.
Tempat wisata di Tokyo Jepang yang terkenal ini situs tertua dan menyimpan kekayaan sejarah panjang Tokyo. Selain itu, pengunjung bisa menyempatkan mampir ke Nakamise yang berada dekat kuil ini untuk menikmati jajanan pasar khas Tokyo yang lezat.
12. Meiji Jingu
Kuil Meiji adalah tempat wisata di Tokyo Jepang yang terkenal. Tempat wisata di Tokyo satu ini merupakan sebuah kuil Shinto yang didirikan sebagai dedikasi kepada para roh dewa dari Kaisar Meiji dan Istrinya, Empress Shōken.
Saat mengunjungi tempat wisata di Tokyo Jepang yang terkenal satu ini, pengunjung tak hanya akan dibuat berdecak kagum dengan megahnya kuil tradisional. Ada keunikan adat istiadat dan pengalaman tradisi yang takkan terlupakan.
13. Tokyo DisneySea
Tokyo DisneySea adalah tempat wisata di Tokyo Jepang yang terkenal dengan taman bertema akuatik. Tempat ini menampilkan banyak film bertema air Disney seperti The Little Mermaid, Finding Nemo, dan 20.000 Leagues Under the Sea, serta beberapa film remaster, seperti The Tower of Terror.
Ada seluruh area yang didedikasikan untuk Aladdin yang disebut "The Arabian Coast," yang akan membuat pengunjung merasa seolah-olah berjalan di sekitar kota Agrabah. Selain wahana, akomodasi taman sangat rinci, seperti Hotel Miracosta, yang merupakan rekreasi pelabuhan Mediterania.
14. Museum Olimpiade Jepang
Museum olimpiade Jepang adalah tempat wisata di Tokyo Jepang yang terkenal. Museum ini terletak di seberang Stadion Nasional Jepang. Di dalam museum, pengunjung dapat mempelajari sejarah dan filosofi Olimpiade. Museum Olimpiade Jepang telah dibuka sejak dua tahun lalu dan terbagi menjadi tiga bagian.
Bagian pertama di lantai pertama terdapat kafe, toko suvenir dan pusat studi Olimpiade.
Bagian kedua di lantai dua, pengunjung dapat mengenang momen-momen bersejarah dari Olimpiade sebelumnya melalui audio-visual. Pengunjung juga bisa mencoba permainan untuk mengetahui hasil kekuatan dan kecepatan fisik yang bisa dibandingkan dengan hasil atlet terbaik dunia.
Bagian ketiga di monumen luar ruangan, di sini pengunjung dapat melihat tiga kuali Olimpiade dan patung Pierre de Coubertin sebagai pendiri Komite Olimpiade Internasional.
15. Festival Nippon
Festival Nippon adalah tempat wisata di Tokyo Jepang yang terkenal. Ini pameran seni dan budaya Jepang yang berlangsung hingga akhir September dan tersedia di beberapa wilayah Jepang. Festival ini berisi pertunjukan teater hinga pameran seni visual.
Beberapa acara yang ditampilkan seperti penampilan Mahabharata yang diperankan oleh aktor dan aktris Indonesia, Malaysia, dan India di Nakano Zero, Tokyo. Serta instalasi boneka raksasa berjudul 'Perjalanan Mocco dari Tohoku ke Tokyo dan kemudian Dunia' yang bisa disaksikan secara online dan gratis melalui situs Nippon Festival.