Liputan6.com, Solo - Tim pemenangan pasangan capres-cawapres nomor urut 2 Joko Widodo dan Jusuf Kalla menggelar sahur bersama di beberapa daerah. Di Tipes, Serengan, Solo, Jawa Tengah, posko pemenangan Jokowi-JK dipadati ratusan pengemudi becak.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Selasa (1/7/2014), para tukang becak itu akan mengikuti sahur bareng yang digelar PDI Perjuangan dengan menu khas nasi gudeg.
Di sela-sela acara sahur bareng, Ketua Badan Pemenangan Pemilu PDIP Puan Maharani mengajak pengemudi becak untuk ikut serta memenangkan pasangan nomor urut 2 Jokowi-JK pada pilpres 9 Juli mendatang.
Puan berharap mereka tidak goyah menentukan pilihan dan bersatu dalam barisan pendukung PDIP. Sementara itu, sahur bareng juga digelar tim kampanye Jokowi-JK di Pasar Taman endog, Sumedang, Jawa Barat. Dalam acara tersebut, Rieke Diah Pitaloka mengajak ratusan pedagang memilih calon presiden yang baik untuk Indonesia yang lebih baik.
Setelah salat subuh, tim kampanye Jokowi-JK mendeklarasikan Indonesia Rumah Rakyat sebagai tempat bernaung dan mengadu warga. Nantinya Indonesia Rumah Rakyat tersebut akan ditempatkan di berbagai tempat di Jawa Barat untuk menampung aspirasi rakyat.
Rieke berjanji jika Jokowi menang, warga kurang mampu akan mendapat jaminan kesehatan dan pendidikan yang baik melalui kartu Indonesia sehat dan kartu Indonesia pintar. Rieke juga menunjukkan tabloid obor rahmatan lil alamin sebagai tabloid yang benar.
Terkait surat Prabowo kepada sejumlah guru di Jawa Barat, Rieke berharap kejadian itu tidak terulang seperti pada Pilgub Jabar yang terindikasi politik uang. Mereka diminta tidak tergiur lembaran uang karena dapat mencoreng profesi sebagai tenaga pendidik. (Mut)
Tim Pemenangan Jokowi-JK Gelar Sahur Bareng di Sejumlah Daerah
Setelah salat subuh, tim kampanye Jokowi-JK mendeklarasikan Indonesia Rumah Rakyat sebagai tempat bernaung dan mengadu warga.
Diperbarui 01 Jul 2014, 13:44 WIBDiterbitkan 01 Jul 2014, 13:44 WIB
Untuk pertama kalinya ketua umum PDIP Megawati Soekarno Putri bersama sang putri Puan Maharani mendampingi Jokowi kampanye akbar.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Profil Ifan Seventeen, Dirut Baru BUMN Produksi Film Negara (PFN)
Duo Visual, 6 Potret Anggun Steffi Zamora dan Elina Joerg Kompak Berbusana Dress Putih
8 Resep Mangut Ikan Asap: Gurih, Pedas, dan Menggoda Selera
Misteri Selat Muria: Jalur Rempah yang Hilang dan Jejak Peradabannya
Ngabuburit Ala 'Ramadan Harmoni Jogja' di Tangerang, Nikmati Kuliner Lokal dengan Suasana Keraton
Jaksa Agung Terima Kunjungan Mendes Yandri, Koordinasi Kawal Dana Desa
Link Live Streaming Europa Conference League: Chelsea vs FC Copenhagen di Vidio
Menilai Kepribadian Seseorang dari Cara Memakai Jam Tangan, Simak Ulasannya
Pramono: ASN Jakarta Dilarang Pakai Mobil Dinas untuk Mudik
350 Caption Tentang Kopi yang Inspiratif dan Menghibur
Genjot Wirausaha di Indonesia, Kemendag-Asensi Luncurkan ILFEX 2025
THR Ojol 2025: Informasi Terbaru dan Besarannya