Top 5 Ramadan: Berpuasa Sambil Meratakan Perut Disukai

Artikel tentang berpuasa sambil meratakan perut ini menuai perhatian pembaca Liputan6.com.

oleh Nurmayanti diperbarui 04 Jul 2015, 08:19 WIB
Diterbitkan 04 Jul 2015, 08:19 WIB
4 Cara Mudah Langsing Lebih Cepat
Minum air putih bermanfaat untuk metabolisme tubuh yang pengaruhi pembakaran lemak.(Foto: hidrateh2o.com)

Liputan6.com, Jakarta - Berpuasa selain menjadi ajang ibadah, juga bisa dimanfaatkan bagi mereka yang ingin menjaga kesehatan. Maupun mereka yang ingin melangsingkan tubuhnya. Maklum, gaya makan terkadang membuat seseorang tak nyaman dengan keadaan tubuhnya, seperti perut buncit.

Tak ada formula ajaib khusus yang dapat menghilangkan lemak pada perut. Tapi, perut buncit setidaknya bisa dibuat menjadi rata dengan menjalani gaya hidup sehat dan makan makanan yang kaya nutrisi dan tentunya dengan porsi yang tepat.

Artikel tentang berpuasa sambil meratakan perut ini menuai perhatian pembaca Liputan6.com. Berikut daftar lengkap berita paling dicari, Sabtu (4/7/2015):

1. Berpuasa Sambil Meratakan Perut, Ini Tipsnya

Saat berpuasa di bulan suci Ramadan, terkadang beberapa orang bukannya berkurang berat badannya, malah bertambah. Hal ini bisa saja terjadi karena dorongan "ngemil" di malam hari yang tentu saja membuat perut menjadi buncit.

Tak ada formula ajaib khusus yang dapat menghilangkan lemak pada perut. Tapi, perut buncit setidaknya bisa dibuat menjadi rata dengan menjalani gaya hidup sehat dan makan makanan yang kaya nutrisi dan tentunya dengan porsi yang tepat.

2. Mudik dengan Mobil Sewa, Berapa Tarifnya?

MPV adalah jenis mobil yang paling cocok digunakan untuk mudik. Alasannya sederhana, sebab mobil tersebut memiliki kapasitas penumpang tujuh orang, bahkan lebih serta kapasitas penyimpanan barang yang lapang.

Sayangnya, tidak semua orang memiliki MPV. Karena itu, untuk mengantisipasinya, banyak juga yang kemudian menyewa kendaraan ini. Sewa atau rental MPV pun sudah banyak beredar di kota-kota besar seperti Jakarta.

3. Tirulah 6 Perilaku Rasulullah Ini Selama Ramadan

Ramadan merupakan bulan penuh berkah di mana umat Muslim berlomba-lomba meningkatkan spiritualitasnya, mendekatkan diri dengan Allah, dan mengingatkan diri untuk membantu yang membutuhkan.

Sejauh ini, kewajiban yang paling jelas dari berpuasa adalam di mana Muslim tidak makan, minum dan menahan hawa nafsu dari mulai matahari terbit hingga tenggelam.


4. Hijabpedia: Anggun dengan Jilbab Saat ke Pesta

Mengikuti sebuah tren model hijab terbaru kini tidaklah sulit. Muslimah bisa memilih gaya berkerudung yang sedemikian rupa sesuai keinginan. Karena sudah banyak sekali rancangan-rancangan modern terbaru buatan para desainer.

Cukup memilih gaya model jilbab yang sesuai dengan diri kita, kepercayaan diri pasti akan bertambah. Seperti saat akan ke pesta. Momen berkumpul ini menjadi ajang menampilkan diri kita.

5. Zul Zivilia Berbagi Cerita Kala Berpuasa di Jepang

Vokalis band Zivilia, Zul sempat merasakan Ramadan di Negara Jepang selama enam tahun. Maklum, sebelum menjadi pentolan grup band Zivilia, dia bekerja di Negeri Sakura sebagai operator mesin las.

Pemilik nama asli Zulkifli ini mengaku tak pernah merasakan kehausan ataupun kelaparan selama berpuasa di sana. Lantaran, waktu berpuasa lebih sedikit ketimbang di Indonesia.

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya