Cek 4 Cairan Mobil Ini Sebelum Mudik

Sebelum mudik, jangan lupa untuk mengecek komponen di mobil, dan cairan-cairan yang berperan penting untuk kendaraan Anda.

oleh Liputan6.com diperbarui 06 Jun 2018, 05:15 WIB
Diterbitkan 06 Jun 2018, 05:15 WIB
Jangan Isi Radiator Mobil Bekas dengan Coolant
Bukankah coolant memiliki kelebihan ketimbang air biasa?

Liputan6.com, Jakarta - Sebelum mudik, jangan lupa untuk mengecek komponen di mobil, dan cairan-cairan yang berperan penting untuk kendaraan Anda.

Cairan yang wajib Anda periksa sebelum perjalanan jauh, seperti oli, minyak rem, air wiper, dan radiator.

1. Air Wiper

Anjar Rosjadi, Executive Coordinator Technical Service Division PT Astra Daihatsu Motor (ADM), mengatakan, air wiper menjadi salah satu cairan yang penting untuk dicek sebelum melakukan perjalanan jauh. 

"Sebenarnya yang bisa dilakukan oleh pengguna yang gampang air wiper, takutnya hujan atau kotor karena debu itu perlu untuk bersihkan kaca," kata Anjar saat dihubungi Liputan6.com, Sabtu (26/5/2018).

 

2. Air Radiator

Mengecek air radiator merupakan hal yang wajib Anda lakukan setiap sebelum memanaskan mesin mobil. Cek seberapa banyak air yang ada pada radiator mobil Anda.

"Air radiator cukup Anda lihat di reservoir-nya saja atau tempat tampungannya. Tidak usah dibuka-buka radiatornya," kata Anjar.

3. Minyak Rem

Umumnya, minyak rem pada mobil mampu bertahan hingga sekitar tiga tahun. Namun, cukup banyak pemilik mobil yang tidak pernah mengganti minyak rem mereka. Padahal, minyak rem merupakan salah satu bagian dari sistem tertutup mobil dan tidak seharusnya habis.

Minyak rem inilah yang membantu Anda untuk menyesuaikan penggunaan rem pada mobil. 

"Cek minyak rem, itu juga bisa dilihat dari reservoir-nya. Lihat ketinggiannya, kalau semua masih dalam batas standar ya sudah tidak apa-apa," kata Anjar.

 

 

4. Cek Oli

Jika pemilik mobil ingin mengecek oli juga bisa dilakukan sendiri ataupun ke bengkel. 

"Kalau mau gampang yang dari ruang mesin yang kita buka ya air wiper, air radiator, minyak rem. Kalau customer bisa cek oli ya cek oli. Kalau perawatan berkala di bengkel semua sudah terkontrol," kata Anjar.

Menurutnya, sebelum mudik, tidak sekadar mengecek cairan, tapi seperti kampas rem, kopling atau oli juga perlu dicek.

"AC juga biar aman dan nyaman. Sebenarnya yang paling baik itu ke bengkel. Diperiksa semua ketebalan kampas rem dan lain-lain juga," tutupnya.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya