Liputan6.com, Jakarta - Real Madrid menambah kekuatan pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions melawan Atletico Madrid di Wanda Metropolitano, Kamis (13/3/2025) dini hari WIB.
Los Blancos menjalankan leg kedua dengan keunggulan tipis setelah mencatat kemenangan 2-1 dalam pertemuan pekan lalu melawan tim asuhan Diego Simeone.
Advertisement
Baca Juga
Rodrygo Goes membuka keunggulan untuk Real Madrid sebelum disamakan oleh Julian Alvarez. Brahim Diaz lalu memastikan kemenangan bagi pasukan Carlo Ancelotti atas rival sekota dalam pertandingan memperebutkan tiket perempat final Liga Champions.
Advertisement
Real Madrid mempertahankan tren positif dengan membekuk Rayo Vallecano 2-1 dalam pertandingan LaLiga akhir pekan lalu. Gol diberikan Kylian Mbappe dan Vinicius Junior.
Patut dicatat, raihan poin maksimal dipetik tanpa kehadiran Thibaut Curtois dan bek Antonio Rudiger yang disimpan sebagai langkah preventif.
Real Madrid Kembali Diperkuat 2 Pemain Utamanya
Rudiger tidak dimainkan pada pertandingan melawan Rayo Vallecano karena melawan flu. Smentara Courtois absen karena "masalah kecil".
Kini Ancelotti menyatakan kedua anak asuhnya bisa tampil melawan Atletico Madrid. Rudiger dan COurtois sudah mengikuti sesi latihan terbaru dan siap untuk diturunkan.
Courtois akan menggantikan Andriy Lunin sebagai penjaga gawang, sementara Rudiger diperkirakan akan bermain bersama Raul Asencio di jantung pertahanan.
Advertisement
Real Madrid Tetap Kehilangan 3 Pemain
Namun, di balik kembalinya dua pemain utama Ral Madrid, Real Madrid mendapat kekhawatiran mengenai kondisi tiga nama lain yakni Jude Bellingham, Vinicius, dan Rodrygo. Mereka mengalami cedera ringan dalam kemenangan hari Minggu di Santiago Bernabeu.
Beruntung situasi mereka tidak serius. Ancelotti menyatakan trio tersebut bakal merumput.
Tetapi, Dani Ceballos masih harus absen karena masalah hamstring. Sementara Dani Carvajal dan Eder Militao terus melanjutkan rehabilitasi dari cedera lutut jangka panjang.
