Resep Tumis Brokoli Bakso, Menu Sahur Sehat yang Enak dan Praktis

Makanan yang enak dan praktis tentu banyak dipilih individu, apalagi untuk menu sahur.

oleh Yulia Lisnawati diperbarui 13 Sep 2023, 14:42 WIB
Diterbitkan 28 Apr 2021, 14:30 WIB
Resep
Tumis bola daging brokoli. (dok. Cookpad Indonesia/Ine Setiawati)

Liputan6.com, Jakarta - Menjalankan puasa selama seharian tentu akan membuat tubuh terasa lemas. Untuk itu, demi memenuhi kebutuhan tubuh selama menjalankan ibadah puasa, tentu kita harus menyantap makanan yang bernutrisi saat sahur.

Nah, makanan yang enak dan praktis tentu banyak dipilih individu, apalagi untuk menu sahur.

Kali ini, menu sahur yang cocok dan gampang banget dibuatnya yakni tumis brokoli bakso. Penasaran apa saja bahan dan cara membuatnya? Berikut ulasannya.

Bahan-Bahannya

Berikut bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat tumis brokoli bakso.

  • 1 bonggol brokoli, potong-potong
  • 10 buah bakso sapi
  • 3 siung bawang putih, iris tipis
  • 4 siung bawang merah, iris tipis
  • 3 buah cabai rawit, potong-potong
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 cm jahe, iris tipis/memarkan
  • 1 sdm tepung maizena, larutkan
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1/4 sdt kaldu bubuk
  • Garam secukupnya
  • Air secukupnya

Cara Memasak:

1. Pertama-tama rendam brokoli dalam air garam agar kotorannya luruh.

2. Kemudian tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum.

3. Masukkan cabai dan jahe. Tumis lagi hingga harum.

4. Lalu masukkan bakso dan tumis lagi sebentar.

5. Masukkan brokoli, saus tiram, garam, merica dan kaldu bubuk.

6. Tambahkan sedikit air dan masak hingga sedap.

7. Terakhir tuang maizena dan aduk rata hingga mengental.

8. Cah brokoli bakso siap disajikan

Cukup mudah kan? Selamat mencoba.

Sumber: 

resephariini.blogspot.co.id

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya