MUI Imbau Umat Islam Indonesia Sholat Gaib untuk Syuhada Palestina dan Baca Qunut Nazilah

MUI mengajak umat Islam untuk melaksanakan sholat gaib bagi para syuhada (orang-orang yang gugur dalam keadaan perang membela negara) di Palestina akibat agresi Israel di Jalur Gaza

oleh Muhamad Ridlo diperbarui 12 Okt 2023, 15:44 WIB
Diterbitkan 12 Okt 2023, 15:38 WIB
Update Perang Hamas Vs Israel
Sementara itu, Kementerian Kesehatan Palestina pada Selasa menyampaikan, jumlah korban di Gaza meningkat menjadi 900 orang tewas dan 4.500 orang terluka akibat serangan balasan Israel. (AP Photo/Hassan Eslaiah)

Liputan6.com, Jakarta - Majelis Ulama Indonesia (MUI) mengajak umat Islam untuk melaksanakan sholat gaib bagi para syuhada (orang-orang yang gugur dalam keadaan perang membela negara) di Palestina akibat agresi Israel di Jalur Gaza.

"MUI Menyerukan kepada umat Islam di seluruh dunia untuk melaksanakan sholat gaib bagi syuhada Palestina, juga di masjid-masjid seluruh Indonesia, termasuk saat usai shalat Jumat, dan melakukan Qunut Nazilah," kata Ketua MUI Bidang Fatwa Asrorun Niam Sholeh dalam keterangan tertulis di Jakarta, Rabu.

Doa Qunut Nazilah adalah doa yang bisa dilantunkan umat Islam sebelum sujud pada rakaat terakhir di setiap shalat wajib, dan dapat dilakukan saat menghadapi musibah, bencana, atau ditimpa keadaan yang tidak menyenangkan.

"Mari mendoakan keselamatan bagi Palestina serta semoga Allah SWT memberikan kekuatan dan kemampuan dalam mewujudkan kemerdekaan penuh dan perdamaian abadi," ujar dia.

Selain itu, dalam rapat pleno yang diselenggarakan hari ini, MUI juga menyampaikan belasungkawa atas wafatnya para syuhada umat Islam yang telah memperjuangkan kemerdekaan Palestina.

"MUI juga mengimbau kepada para khatib (pengkhotbah) shalat Jumat untuk menyampaikan dukungan perjuangan umat Islam Palestina dalam mewujudkan kemerdekaan Palestina, serta mendoakan keselamatan dan kedamaian bagi mereka," tuturnya, dikutip Antara.

 

 

Simak Video Pilihan Ini:

Sisihkan Rezeki untuk Bantu Warga Palestina

Israel Kepung Jalur Gaza Palestina
Hal ini memicu kekhawatiran terhadap situasi kemanusiaan yang semakin menyedihkan, terlebih Jalur Gaza telah diblokade oleh Israel sejak tahun 2007 lalu ketika Hamas berkuasa. (AP Photo/Erik Marmor)

MUI juga mengimbau umat Islam untuk memberi bantuan dengan menyisihkan sebagian dana bagi perjuangan Palestina untuk memperoleh haknya mewujudkan kemerdekaan dan perdamaian abadi melalui lembaga sosial keagamaan yang kredibel dan amanah.

Sebelumnya, dilaporkan bahwa jumlah warga Palestina yang tewas dalam agresi Israel terhadap Jalur Gaza dan Tepi Barat bertambah menjadi 1.078 orang dengan korban luka mencapai lebih dari 5.314 orang.

Kementerian Kesehatan setempat menyebutkan bahwa pada hari kelima, sebanyak 1.055 orang tewas dan 5.184 orang lainnya terluka dalam pertempuran yang sedang berlangsung di seluruh Jalur Gaza.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya