Jangan Ketinggalan, Solo Keroncong Fetival 2024 Hadir Pekan Ini

Festival ini selalu diikuti oleh grup dan seniman keroncong lokal, nasional, dan mancanegara sehingga menjadi daya tarik destinasi wisata budaya unggulan.

oleh Novia Harlina diperbarui 20 Jul 2024, 10:25 WIB
Diterbitkan 17 Jul 2024, 22:17 WIB
Solo Keroncong Festival 2024. (Liputan6.com/ ist)
Solo Keroncong Festival 2024. (Liputan6.com/ ist)... Selengkapnya

Liputan6.com, Solo - Solo Keroncong Festival (SKF) merupakan festival keroncong tahunan berskala internasional yang konsisten dilaksanakan sejak tahun 2009.

Festival ini selalu diikuti oleh grup dan seniman keroncong lokal, nasional, dan mancanegara sehingga menjadi daya tarik destinasi wisata budaya unggulan.

Begitupun tahun ini, SKF 2024 akan diramaikan oleh grup keroncong lokal, nasional, dan mancanegara serta dimeriahkan oleh bintang tamu kenamaan.

SKF 2024 mengusung tema Keroncong Experience, yaitu keroncong sebagai alternatif pengalaman seni budaya bagi ragam penikmat seni lintas genre. Slogan Becik Ketitik, Keroncong Ketara bermakna keunikan keroncong yang akan secara nyata terlihat.

Event ini akan berkolaborasi dengan seniman keroncong se-Solo Raya yang akan dimulai dengan lomba keroncong, pameran industri UMKM alat musik keroncong, membatik, event activity berbasis fashion (membatik, tattoo heyna, barber & hairstylist, nail art), city tour staycation package, dan area tenant kuliner UMKM Keplek Ilat.

Sebuah Pertunjukan Spektakuler Musik Keroncong dengan menangkap dan memberi ruang fenomena membaurnya musik keroncong dalam segala macam genre serta memadukan kolaborasi seni musik keroncong.

Memadukan dengan seni fashion masa kini berbasis Batik sebagai eksplorasi yang berjiwa muda dan modern namun tetap mengedepankan budaya sehingga menjadikan keroncong sebagai experience explorasi seni di Kota Solo.

Sejak masuknya SKF pada Karisma Event Nusantara dan ditetapkannya Kota Surakarta sebagai bagian dari Jaringan Kota Kreatif UNESCO (UCCN) bidang Kerajinan dan Kesenian Rakyat, SKF yang memasuki tahun ke-15 ini akan menitikberatkan pada perpaduan pelestarian, pengembangan, edukasi.

Kemudian, apresiasi, regenerasi, kolaborasi, dan reaktualisasi musik keroncong berbasis ekonomi kreatif agar dapat memberi manfaat ekonomi pada UMKM kreatif lokal, para seniman, dan meningkatkan kunjungan wisata.

Selain Pertunjukan Keroncong, juga terdapat beragam agenda lainnya selama acara berlangsung pada 19 - 20 Juli 2024 pukul 16.00 WIB hingga 23.00 WIB di Pamedan Pura Mangkunegaran, Solo.

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya