Waspada Potensi Gelombang Setinggi 2,5 Meter di Perairan Selatan Jatim

Masyarakat yang beraktivitas di laut diminta tingkatkan kewaspadaan

oleh Liputan6.com diperbarui 10 Mei 2022, 12:00 WIB
Diterbitkan 10 Mei 2022, 12:00 WIB
Ombak Tinggi
Ilustrasi Cuaca Buruk (Istimewa)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jatim - Badan Meteorologi Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Maritim Surabaya mengeluarkan peringatan dini gelombang tinggi yang berpotensi terjadi di wilayah perairan Selatan Jawa Timur pada 10 Mei 2022.

BMKG maritim Surabaya mengimbau agar masyarakat yang beraktivitas di perairan agar waspada terhadap tinggi gelombang lebih dari 2,5 meter yang berpotensi terjadi di Perairan selatan Jatim dan Samudra Hindia selatan Jatim.

Disebutkan secara rinci bahwa ketinggian gelombang laut di Selat Madura antara 0,2-0,5 meter, di Laut Jawa bagian Timur antara 0,3-1,8 meter dan di Samudra Hindia Selatan Jatim antara 1,5- 4,0 meter

Hal ini dipengaruhi oleh arah angin yang didominasi dari Timur - Tenggara dengan kecepatan angin maksimum di Laut Jawa bagian Timur sebesar 17 knots (31 km/jam). Sedangkan di Samudra Hindia selatan Jatim sebesar 20 knots (37 km/jam).

Sementara untuk kondisi cuaca di perairan, diperkirakan terjadi hujan ringan hingga sedang yang dapat terjadi di sebagian besar wilayah perairan Jawa Timur.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya