Meski Tak Punya Paspor, Ratu Elizabeth Sudah Kunjungi 128 Negara

Ratu Elizabeth sudah mengunjungi 128 negara meski tak memiliki paspor.

oleh Bio In God Bless diperbarui 11 Sep 2015, 09:32 WIB
Diterbitkan 11 Sep 2015, 09:32 WIB
Queen Elizabeth Travel Record 0915
Foto: Dailymail.co.uk

Liputan6.com, London Pada 9 September 2015 pukul 17.30, Ratu Elizabeth II memecahkan rekor dengan memegang tampuk kekuasaan selama 63 tahun. Rekor sebelumnya dipegang oleh Ratu Victoria, yakni selama 23.226 hari, 16 jam, 23 menit.

Untuk merayakan, sebuah peta interaktif dirilis. Peta itu menunjukkan berapa banyak perjalanannya mengelilingi bumi selama menjadi Ratu Inggris. Berbeda dengan Ratu Victoria yang tak pernah meninggalkan Eropa, Ratu Elizabeth sudah mengelilingi 128 negara.

Seperti dilansir dari situs Dailymail.co.uk pada Jumat (11/9/2015), jumlah kunjungan resminya mencapai 270 perjalanan. Semua itu dilakukannya tanpa memiliki paspor. Masa teraktifnya terjadi pada tahun 1970an dimana ia melakukan 73 perjalanan ke 48 negara berbeda.

Paspor masyarakat Inggris dikeluarkan atas nama sang ratu. Oleh karenanya, memang jadi sedikit aneh bila ia mengeluarkan paspor untuk dirinya sendiri. Hal ini juga berlaku pada hal surat izin mengemudi.

Sang ratu sudah mengunjungi Kanada sebanyak 27 kali dan Australia sebanyak 18 kali. Tapi ia belum pernah melakukan kunjungan resmi ke Madagascar, Kuba, dan Peru. Perjalanan-perjalanan tersebut memiliki dampak bagi hubungan Inggris dengan negara-negara yang dikunjungi.

 

(bio/igw)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya