Liputan6.com, Jakarta Sebagai tempat menyiapkan masakan bagi anggota keluarga di rumah, dapur kerap tampil apa adanya saja. Anggapan umum ialah karena nantinya ruangan ini akan kembali kotor setelah digunakan untuk memasak.
Seiring berjalannya waktu pemikiran tersebut mulai berubah. Sebagian masyarakat pun mulai menampilkan tren interior dapur rumah yang segar. Jika kamu ingin mengubah penampilan dapur rumah menjelang akhir tahun, 6 tren berikut ini patut kamu coba.
Penambahan furnitur
Pengaruh furnitur menjadi penting serta menandai bahwa dapur tidak hanya untuk memasak namun bisa dinikmati oleh seluruh keluarga. Beberapa tambahan furnitur akan membuat siapa pun terasa nyaman, seperti kehadiran sofa, atau lemari-lemari kecil yang bisa dijadkan sebagai alat penyimpanan bahan makanan.
Advertisement
Menggunakan rak terbuka
Dapur yang diisi dengan rak merupakan salah satu pilihan populer yang bisa kamu coba. Faktanya dengan rak yang terbuka, aktifitas di dapur seperti mengambil dan menyiapkan bahan-bahan makanan menjadi lebih mudah dilakukan.
Penggunaan Wallpaper
Penggunaan wallpaper identik dengan kamar tidur atau ruang keluarga. Namun, penggunaan Wallpaper juga bisa ditambahkan pada bagian dapur. Tujuannya tentu saja menambahkan dampak visual melengkapi unsur-unsur arsitektur seluruh dapur dan menambahkan warna yang lebih segar!
Penambahan tekstur
Dapur dengan tambahan tekstur dari granit, marmer dan kayu merupakan salah satu tren yang akan terus berulang setiap tahun. Namun, inovasi-inovasi tekstur yang berbeda akan menjadi keunikan tersendiri bagi tampilan dapur. Berani mencobanya?
Dapur warna hitam
Dapur biasanya identik dengan warna putih, agar tampilannya terlihat menyegarkan. Namun, siapa sangka dapur dengan paduan warna hitam yang elegan akan menjadi tren baru bagi interior rumah. Salah satu tujuannya adalah agar dapur terlihat lebih klasik.
Lemari minimalis
Ingin dapur yang lebih lega, sejuk dan tidak membuat ruangan menjadi sempit? Kamu bisa menggunakan lemari atau rak minimalis untuk mempercantik dapur. Nuansa minimalis pada arsitektur rumah sekarang juga bisa dirancang pada bagian dapur dengan menggunakan lemari minimalis. Namun, hal ini juga bergantung pada pada ukuran dan beragam furnitur yang tersimpan di dalam dapur.
Jika Anda mencari atau menyewa desainer interior dengan keterampilan yang menarik untuk dapur, Seekmi.com memiliki banyak pengalaman dalam menemukan desainer interior yang sempurna untuk memenuhi kebutuhan Anda. Daftarkan segera atau hubungi Seekmi untuk mendapatkan layanan desainer interior yang sesuai dengan kebutuhan Anda.
(Seekmi)