5 Fakta Musik dan Kaitannya dengan Seks

Musik dan seks ternyata merupakan dua hal yang saling berhubungan.

oleh Unoviana Kartika Setia diperbarui 20 Apr 2016, 08:00 WIB
Diterbitkan 20 Apr 2016, 08:00 WIB
Seks
Musik dan seks ternyata merupakan dua hal yang saling berhubungan.

Liputan6.com, Jakarta Musik telah dikenal hubungannya dengan mood seseorang. Lantas bagaimana kaitan musik dengan seks? Ternyata keduanya juga saling berhubungan.

Musik dengan gelombang tertentu bisa meningkatkan respon tubuh terhadap rangsang. Bahkan musik juga bisa menjadi rangsangan yang membuat seseorang menjadi bergairah. Dikutip dari Laweekly, Selasa (19/4/2016), berikut beberapa fakta seputar musik dan seks yang perlu Anda ketahui.

1. Musik dapat merangsang wanita, tetapi tidak untuk pria
Sebuah studi yang melibatkan 150 pria dan wanita menemukan, perbedaan jenis kelamin berpengaruh terhadap sensor rangsangan yang mereka terima. Rangsangan terdiri dari banyak bentuk misalnya bau, penglihatan, suara, dan sentuhan. Ternyata, dari semua jenis rangsangan, sentuhan merupakan rangsangan yang paling berpengaruh dalam meningkatkan gairah seksual baik pria maupun wanita. Namun, rangsangan lain termasuk musik juga berpengaruh terhadap wanita, tetapi tidak untuk pria.

2. Musik dapat meningkatkan performa seks pria
Meskipun tidak secara langsung bisa merangsang pria, musik bisa memperbaiki performa mereka di ranjang. Karena mempengaruhi mood, seseorang yang mendengarkan musik sebelum atau saat berhubungan seksual juga mendapatkan dampaknya. Musik netral, bukan sedih ataupun bahagia, adalah musik yang paling meningkatkan performa seks pria.

3. Musik tak terlalu membangkitkan mood bercinta
Meskipun wanita peka terhadap rangsangan musik, tetapi ternyata untuk urusan mood bercinta, musik tidak berpengaruh banyak. Buktinya, wanita yang mendengarkan atau tidak mendengarkan musik sama saja dalam merespon film porno.

4. Rangsangan musik tak berlaku bagi musisi wanita
Musisi umumnya lebih banyak terpapar musik dengan berbagai macam genre. Sehingga respon mereka terhadap musik sebagai rangsangan lebih rendah. Studi membuktikan ada perbedaan antara otak musisi dengan orang yang bukan musisi.

5. Musik bisa membantu mengungkapkan permintaan yang sulit atau malu untuk diungkapkan
Terkadang seseorang malu mengungkapkan keinginan seks kepada pasangan. Lewat musik, orang pun bisa mengungkapkan pasangan lebih mudah.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya